Meski nantinya tak ada sanak keluarga dari jauh yang akan berkunjung, namun tak ada salahnya untuk tetap mendekor rumah.
Hal ini juga bisa mengurangi rasa bosan karena terus-menerus berada di rumah.
Kamu bisa menyiapkan beberapa ornamen khas Lebaran seperti pita dan lampu untuk menghias ruang tamu.
Jangan lupa untuk menghias meja makan dengan ornamen senada.
Baca Juga: Yuk Bikin Kartu Ucapan Lebaran 2020 Anti Ribet dan Estetis untuk Dibagikan Via WhatsApp dan Medsos
Hal ini bisa menciptakan suasa Lebaran saat menikmati santapan khas Idul Fitri bersama keluarga.
Selain itu, kamu bisa juga meminta anak-anak untuk menghias peralatan makan dengan pita-pita agar suasana makan terasa spesial.
Kamu juga bisa meminta anak-anak berkreasi membuat kartu ucapan.
Tidak perlu langsung mengirimnya, kamu bisa memotret kartu-kartu tersebut kemudian dibagikan ke media sosial.
Dengan begitu, nuansa Lebaran akan tetap terasa kental di tengah pandemi.
(*)