Find Us On Social Media :

Lebaran Terasa Berbeda Karena Pandemi, Paramitha Rusady Tetap Bersyukur Banyak yang Kirim Kue Lebaran

By Anggita Nasution, Minggu, 24 Mei 2020 | 10:10 WIB

Paramitha Rusady

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Paramitha Rusady menjalani bulan puasa dan menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan suasana yang berbeda karena pandemi covid-19.

 

Keinginan untuk bisa merayakan Idul Fitri bersama keluarga besar pun harus Paramitha Rusady urungkan mengingat adanya imbauan pemerintah untuk tetap di rumah saja.

"Lebaran kali ini agak berbeda dari tahun sebelumnya ya, di masa pandemik ini barang kali Lebaran berkumpul dengan keluarga itu harus kita sampingkan dulu sesuai dengan imbauan pemerintah," ujar Paramitha Rusady dikutip dari MOP channel pada Jumat (22/05/2020).

Baca Juga: Sambut Idul Fitri 2020, Kompas TV Sajikan Rangkaian Program Spesial Lebaran Berupa Film dan Comedy Lab hingga Konser Amal Didi Kempot dari Rumah

Paramitha Rusady pun menyisipkan harapan agar pandemi berakhir bersamaan dengan hari besar umat Islam.

"Insyallah abis lebaran kita udah selesainya covid-nya," ucap Paramitha Rusady.

"Saya sangat berharap bisa berkumpul dengan keluarga, tetapi kelihatannya Lebaran kali ini berbeda, bentuknya beda kita ngga pernah tau tapi selalu berdoa yang terbaik," ujar Paramitha Rusady.

Baca Juga: Bayang-bayang Peti Mati Sempat Hantui Pernikahan Pertama Olla Ramlan, Begini Kabar Sang Mantan Suami, Alex Tian yang Dicerai Sang Artis 10 Tahun Silam