"Tapi, dengan hal-hal begini, diingatkan lagi sama Tuhan bahwa Lebaran ini kita enggak bisa kumpul."
"Rasanya makin diingatkan bahwa berkumpul sama keluarga itu adalah hal yang sangat berharga sangat bermakna, sangat dirindukan," sambungnya.
Kendati demikian, Yura pun mencoba lebih mensyukuri dan menghargai waktu dengan keluarga.
"Punya jadwal libur sehari saja sudah kayak sebuah hadiah untuk aku."
"Nah, sekarang dikasih cobaan kayak gini, kita tetap di rumah aja. Tapi, ternyata kita juga enggak bisa pulang ke rumah dan ada PSBB juga, kan."
"Jadi, saat ini semua sudah reda dan semua sudah baik-baik aja, semoga kita betul-betul bisa memanfaatkan waktu yang kita punya untuk terus bersilaturahmi dengan keluarga kita dan bisa meluangkan waktu untuk keluarga kita," pungkasnya.
(*)