Find Us On Social Media :

Tewas Diinjak Polisi, George Floyd Ternyata Dikenal sebagai Pria Penyayang dan Lembut, Keluarga Mendiang Murka: Dia Tidak Layak Mengalaminya

By Mia Della Vita, Kamis, 28 Mei 2020 | 14:55 WIB

George Floyd yang tewas diinjak polisi ternyata dikenal sebagai sosok yang penyayang dan lembut.

 Baca Juga: Dulu Ngambek Diunfollow Syahrini Gegara Dianggap Bela Luna Maya, Hotman Paris Kini Siap Pasang Badan untuk Incess yang Diterpa Fitnah Video Syur: Kemarin Adiknya Datang ke Rumah Saya!

Mengutip NBC, Kamis (28/5/2020), Floyd dikenal sebagai sosok lembut dan suka menolong di mata teman dan keluarganya.

"Jika Anda memiliki kesempatan untuk mengenalnya, Anda akan menyukainya," kata saudara laki-laki Floyd, Rodney, Rabu (27/5/2020).

"Dia seorang' raksasa yang lembut,' dia tidak menyakiti siapapun."

"Dia tidak layak mengalami apa yang telah terjadi padanya," imbuhnya.

 Baca Juga: Cinta Terhalang Restu, Gadis 13 Tahun Tewas Dipenggal Sang Ayah Usai Ketahuan Menjalin Asmara dengan Om-om 34 Tahun!

Rodney Floyd menambahkan bahwa saudaranya sangat penyayang dan dapat dipercaya.

Floyd yang merupakan penduduk asli Houston sempat menjadi bintang sepak bola dan bola basket sewaktu SMA

Ia kemudian mengadu nasib di Minnesota dengan mengendarai truk, menurut teman dan mantan pemain NBA, Stephen Jackson.

"Dia tahu dia harus pindah untuk menjadi yang terbaik," tulis Jackson di Instagram.

"Perbedaan antara aku dan sahabatku adalah aku memiliki kesempatan lebih banyak daripada dia," imbuhnya.

 Baca Juga: Unggah Video Detik-detik saat si Pencuri Menggondol Kabur Motornya, Robby Purba Heran Pelaku Masih Bocah Tapi Sudah Sangat Terlatih : Bagian Sindikat Besar Pencurian Motor di Bekasi!