Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Single kolaborasi Lady Gaga dan Blackpink, Sour Candy berhasil memecahkan berbagai rekor.
Satu di antaranya adalah single kolaborasi perempuan yang paling banyak ditonton di YouTube selama 24 jam setelah dirilis.
Diketahui, Lady Gaga merilis 'Sour Candy' versi audio di YouTube pada 28 Mei lalu.
Meski hanya audio, video 'Sour Candy' berhasil mencapai 21,8 juta views di YouTube.
Capaian itu melampaui video musik 'Don't Call Me Angel' yang dibawakan oleh Ariana Grande, Miley Cyrus, dan Lana Del Del.
Mengutip Allkpop, Sabtu (30/5/2020), video dari OST film Charlie's Angels ini hanya mampu meraih 21,7 juta views pada hari pertama dirilis.
Baca Juga: Perpisahan Menyakitkan Lady Gaga dan Sang Mantan Kekasih Rupanya Jadi Inspirasi Album Chromatica
Di antara banyaknya single kolaborasi musisi perempuan, hanya ada beberapa saja yang berhasil mencuri perhatian jutaan penonton YouTube.
Sebut saja seperti 'Can't Remember To Forget You' milik Shakira dan Rihanna yang meraih 21,4 juta views dalam 24 jam setelah dirilis.
Kemudian lagu duet Lady Gaga dan Ariana Grande, 'Rain On Me' yang mengumpulkan 21,2 juta views di hari pertamanya dirilis.