Irma pun mengungkapkan sifat Saipul Jamil yang membuatnya salut.
"Dia orangnya baik selalu tulus, salut dengan sifat sabarnya, selalu ikhlas dan selalu ceria," lanjut Irma.
Pelantun lagu Cinta dalam Benci itu pun berharap yang terbaik untuk Saipul Jamil.
"Doa terbaik untuk bang Ipul," tutup Irma.
Baca Juga: Konsumsi Ganja, Urine Dwi Sasono Dinyatakan Positif Narkoba
Unggahan tersebut pun kemudian ramai dikomentari oleh para netizen.
Penampilan Saipul Jamil dalam video tersebut pun seolah menjadi pusat perhatian netizen.
Tak sedikit dari mereka yang kini memuji penampilan mantan suami Dewi Perssik itu.
"Bang Ipul mukanya bersih ya, semoga cepat ramaikan tv ya bang dengan dangdutnya yang bentar-bentar nyanyi," kata seorang netizen.
"Bang Ipul jadi kurus, kelihatan muda, ganteng kayak dulu waktu sama Depe," kata netizen lainnya mengomentari penampilan Saipul Jamil.