Find Us On Social Media :

Cinta Penelope Ceritakan Bagaimana Umi Pipik dan Indadari Menjadi Sosok Paling Berjasa dalam Kisah Hijrahnya

By Anggita Nasution, Senin, 1 Juni 2020 | 13:59 WIB

Cinta Penelope

"Aku dulu keras banget, siapapun ngomong ngga akan aku dengerin, penampilan gaya gini salahnya apa," ucap Cinta Penelope.

Apalagi saat Ustaz Abdul Somad mengatakan bahwa tidak ada yang boleh menyanyikan lagu Keong Racun. Dia sangat geram mendengar pernyataan dari Ustaz Abdul Somad itu.

Baca Juga: Pernah Dekat dengan Anak Artis Senior, Mantan Anak Band Ini Kini Jadi Istri Crazy Rich Surabaya

Pasalnya lagu Keong Racun memang Cinta Penelope yang mempopulerkan, jadi sontak pernyataan itu membuat dirinya marah.

"Pada saat lagu aku diomongin sama ustaz Abdul Somad dia bilang jangan nyanyi lagu keong racun, wah itu emosi, emosi parah," papar Cinta Penelope

Saking geramnya, ia pun menyambangi rumah Ustaz Abdul Somad dengan membawa mobil sendiri.

"Kucari, kan dulu aku dibilang preman. Aku cari nyetir sendiri dari Jakarta ke Pekanbaru," ujar Cinta Penelope.

Baginya lirik lagu Keong Racun itu sangat memiliki makna, jika lagu itu didengarkan secara seksama.

"Dengerin lagu dong, jangan main salah-salahin aja lagu keong racun itu pesan moralnya banyak untuk menghargai wanita," ucap Cinta Penelope.

Baca Juga: Kerap Bagikan Potret Keluarga Sempurna Nan Bahagia, Siapa Sangka Widi Mulia Pernah Putuskan Hubungan dengan Sang Suami Gara-gara Geram Pada Hal Ini: 'Dia Itu Tipennya Ngomong Dikit Banget'

Saat menyambangi kediaman ustaz Abdul Somad, ternyata sedang ada kajian. Yang kebetulan kajiannya itu berisi tentang seorang perempuan muslimah.

"Dia lagi ada kajian di deket rumah, yaudah aku tulis catatan. Ngomong kayak gitu aku. Kebetulan ceramahnya ngomongin tentang perempuan muslimah, jauh banget dari aku, nutup aurat aja ngga," ujar Cinta Penelope