Find Us On Social Media :

Sembuh dari Penyakit Mematikan, Kini Aktor Kawakan Ini Terpaksa Lakoni Pekerjaan Kasar Demi Bantu Sang Istri Nafkahi Keluarga

By Bayu Dwi Mardana Kusuma, Jumat, 5 Juni 2020 | 14:00 WIB

Epy Kusnandar sempat divonis usianya hanya tinggal 4 bulan

Grid.ID - Wabah virus corona yang masih ada sampai saat ini, beragam kegiatan industri hiburan terpaksa berhenti sementara. 

Dunia hiburan dan film Tanah Air saat ini memang sedang berada di masa paceklik. 

Tentu, saja kondisi itu membuat para pelaku industri hiburan, termasuk sinetron dan film, kesulitan ekonomi. Publik figur yang biasanya shooting sinetron striping harus gigit jari lantaran sepi job.

Tak pelak banyak publik figur yang mulai menjajal berbagai pekerjaan untuk tetap bertahan hidup.

Baca Juga: Prediksi Soeharto Indonesia Bakal Hancur Pada 2020 Tak Terbukti, Ternyata Ekonomi Negara Kepulauan Ini Jauh Lebih Kuat Sekalipun Punya Utang Lebih Gede dari Malaysia. Begini Hitungannya

Hal ini juga yang dirasakan aktor kawakan Epy Kusnandar.

Buat Epy Kusnandar cobaan kali ini bukanlah yang pertama kali. Beberapa waktu lalu, Epy Kusnandar ternyata pernah divonis mengidap penyakit yang mematikan.

Tepatnya adalah penyakit kanker otak.

Baca Juga: Kasus Corona di Indonesia Menurun Saat Persiapan New Normal, Tapi Korea Justru Harus Kembali Menutup Ratusan Sekolah Gara-gara Ada Temuan Mengejutkan Ini

Namun ia dinyatakan berhasil sembuh usai rutin mengonsumsi sarang semut.

Lanjut baca yuk ke halaman selanjutnya >>>