Find Us On Social Media :

Pernikahannya dengan Karen Vendela Tertunda karena Covid-19, Boy William Ternyata Sudah Lakukan Foto Prewedding Bawah Air di Raja Ampat!

By Daniel Ahmad, Sabtu, 6 Juni 2020 | 20:00 WIB

Pernikahannya dengan Karen Vendela Tertunda Karena Covid-19, Boy William Ternyata Sudah Lakukan Foto Prewedding Bawah Air di Raja Ampat!

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Presenter yang merambah ke dunia digital YouTube, Boy William sebut sudah menyiapkan rencana pernikahannya dengan calon istri, Karen Vendela.

Akan tetapi wabah virus corona yang tak mau usai membuat rencananya harus ditunda.

Padahal persiapan Boy sudah sangat matang sampai-sampai sudah melakukan foto prewedding bawah air di Raja Ampat.

Baca Juga: Kesal Namanya Dicatut Boy William Dihadapan Verrell Bramasta, Natasha Wilona: Elo Ya!

Boy bercerita tentang hal ini pada Luna Maya dan Marianne Rumantir di kanal YouTube Travel Secrets.

"Iya nih gara-gara covid nih k***ret gue jadi ketunda pernikahannya."

"Tapi gak apa-apa lah it is what it is lebih banyak orang yang problemnya lebih banyak daripada pernikahan, iya kan?" buka Boy dikutip Grid.ID, Sabtu (6/6/2020).

Baca Juga: Tanpa Basa-basi, Boy Willian Mengaku Langsung Tembak Cewek Saat Merasa Tertarik: Jangan Wasting Time!

Harusnya pernikahan Boy sendiri dilangsungkan dua bulan dari sekarang, yakni bulan Juli.

Karena corona, Boy pun harus bersabar untuk menunda sampai waktu yang belum bisa dipastikan.

"Orang masih takut lah, dan orang tua dan anak kecil yang dateng nanti kasian dong!" tegas Boy.

Baca Juga: Boy Wilam Sebut Inisial AT adalah Mantan Terindah, Tapi Tak Terima Ketika Nama Ayu Ting Ting Disebut

Boy kemudia menceritakan rencana pernikahannya.

"Rencananya kita akan melangsungkan pernikahan yang tertutup untuk keluarga."

"Dan kita akan punya wedding yang mungkin lebih besar untuk teman-teman dan keluarga besar untuk itu, tapi ya udah semuanya pada buyar," kata Boy.

Baca Juga: Blak-blakan Soal Tipe Cowok, Luna Maya: yang Kayak Boy William

"(Lokasinya) tadi Jakarta ada, Bali juga ada, Indonesia banget," tambahnya.

Berbicaran tentang pernikahan Boy tentu sudah bertunangan dan menyiapkan foto prewedding.

"Jadi sebenenrnya prewedd kita, Karen, she like to travel ya kayak gue, jadi kita punya konsep kalo bisa kita ada di semua benua."

Baca Juga: Curhat ke Boy William Soal Situasi Amerika Serikat di Tengah Pandemi Corona, Hailee Steinfeld: Ini Waktu yang Buruk!

"Jadi we did one in Japan, Asia, dan we did one in Europe, Paris dan Swiss, and we did one in Indonesia," tutur Boy.

Yang membuat unik adalah salah satu prewedding Boy dan Karen dilakukan di Raja Ampat dengan mengguakan konsep underwater atau bawah air.

Boy pun menjelaskan alasannya.

Baca Juga: Bak Ditampar Tuhan! Boy William Akui Youtuber Juga Kelelep Karena Corona: Jangankan 1 Juta, Sekarang 100 Ribu Penonton Aja Susah

"Yang underwater itu bokapnya Karen, dia kan suka shooting underwater dia kan emanh fotografer bawah air gitu hobinya, ya yaudah sebelum nikah dia pengen foto anak-anaknya dulu," tutup Boy.

Boy dan Karen sendiri sudah mulai saling mengenal sejak tahun 2009.

Sama-sama sibuk, Boy dan Karen sempat terpisah sebelum benar-benar menjalin cinta.

Baca Juga: Muak Lihat Tingkah Ferdian Paleka, Boy William Ogah Bahas hingga Lontarkan Sindiran Menohok untuk sang Youtuber: Nggak Usah Ngangkat Sampah Guys, Biar Aja Jadi Bangkai!

Ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih serius, kedua pasangan ini telah melangsungkan pertunangan pada November 2019 yang lalu.

(*)