Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Saat ini Aurel Hermansyah sedang berada di spotlight dan menjadi pusat perhatian.
Perseteruannya dengan ibu kandungnya membuat Aurel Hermansyah pun disorot publik.
Kasus yang menyangkut hubungan antara Krisdayanti-Raul Lemos dan Azriel-Aurel Hermansyah ini sedang hangat dibicarakan oleh media.
Perselisihan tersebut diketahui berawal dari media sosial Instagram.
Mereka bahkan sempat terlibat saling sindir melalui unggahan Instagram dan Instagram Story.
Kabarnya pun Raul sempat menelepon Aurel dan Azriel hingga mencaci maki keduanya.
Tak hanya itu, Raul juga ikut menjelek-jelekkan Anang dan Ashanty dengan sebutan orang tua yang tidak becus mengurus anak.
Tindakan Raul ini sukses membuat Aurel menjadi stres dan kesehatan psikisnya pun terganggu.
Gadis berusia 21 tahun ini pun sampai harus mendatangi psikolog dan berobat demi kesehatan mentalnya.
Baru-baru ini Aurel bertemu dengan Rian D'Masiv untuk melakukan kolaborasi untuk membuat video Youtube.
Rian pun menceritakan kondisi Aurel saat bertemu dengannya hari ini.
Hal ini terekam dalam video Youtube unggahan kanal HITZ INFOTAINMENT pada Senin (8/6/2020).
Dalam pertemuan itu, Rian memilih untuk tidak membahas masalah yang kini sedang ramai di media.
"Jujur aku memang tidak membahas itu karena udah banyak yang bahas," ujar Rian.
Namun vokalis band D'Masiv ini lebih menanyakan tentang hal lain yang menyangkut kehidupannya sehari-hari.
"Tapi lebih ke kehidupan dia, tentang rasa sayangnya dia sama orang tua. Lebih ke itu sih, jadi nggak ada bahas yang lagi rame," terangnya.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Unggah Kutipan Tentang Wanita Kuat, Komentar Ashanty Jadi Sorotan Netizen
"Emang sengaja aku nggak mau nanya, takut dia jadi drop atau gimana," sambungnya.
Aurel pun sempat menceritakan terkait kondisi psikologisnya pada Rian.
"Jadi, dia sejak kecil ternyata sudah suka lagunya D'Masiv, termasuk lagu Jangan Menyerah."
"Dia bilang kalau dia lagi down itu salah satu terapinya dia agar tidak stres, agar dia tidak down itu ya Jangan Menyerah," paparnya.
"Dia bilang gitu tadi, salah satu terapinya adalah mendengarkan lagu jangan menyerah," lanjutnya.
(*)