Namun, unggahan itu langsung banjir respon negatif dari netizen lantaran Krisdayanti pernah menolak ajakan Aurel Hermanysah untuk video call.
Netizen pun lantas menganggap bahwa ucapan dan pernyataan Krisdayanti tidak konsisten.
"Hayo loooohh kamu ketauaan," tulis akun @apriel_angeluna.
"Kulihat ada sesuatu yg tidak sinkron," tulis akun @novya_anna.
"Katanya gak suka obrolan zoom virtual kayak gak nyambung @krisdayantilemos," sahut akun @anto.rutaza03_.
"Apa susahnya pake zoom biar anak seneng. Terus nanti kalo dah kondisi aman sambung pake ketemuan. Gitu aja kok repot," timpal akun @erniaditya22.
Kendati banyak respon negatif namun ada pula netizen yang memberikan respon positif untuk Krisdayanti dan menganggap bahwa apa yang dilakukan Krisdayanti adalah tuntutan pekerjaan.
"Eh tapi miting virtual itu emang jauh lebih capek loh. Aku mengerti perasaan Krisdayanti walaupun aku tidak mengerti perasaan Raul Lemos," tulis akun @margarettamia.
"Mungkin klo zoom ngajak utk bkin konten gak mau min, kalo untuk kerja mah biasa karena tuntutan kerjaan," sambung akun @djodigunawan.
(*)