Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Selama pandemi corona, masyarakat tentu tak bisa sembarangan untuk keluar rumah.
Apalagi bila kebijakan lockdown sudah diterapkan, tentu akses ke mana-mana akan jauh lebih sulit.
Hal itulah yang tampaknya dirasakan oleh penyanyi Anggun C Sasmi.
Kendati pernah merasakan lockdown, Anggun baru-baru ini tampak girang lantaran telah bisa keluar rumah.
Usut punya usut, rupanya hal itu dikarenakan kebijakan lockdown di Prancis telah dicabut baru-baru ini.
Tak pelak, Anggun langsung merayakan hal tersebut dengan jalan-jalan ke luar rumah.
Namun, potret Anggun saat jalan-jalan itu justru menjadi perhatian netizen lantaran sang diva tampak mengendarai sebuah becak.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @anggun_cipta pada (10/06/2020).
Dalam unggahan itu, Anggun mengunggah foto saat ia berjalan-jalan di kota Paris dengan anaknya bernama Kirana Cipta Montana.