"Korban sempat bangun melepas benang layangan yang mengikat lehernya.
Karena darah dari leher terus keluar, tidak kuat, korban terjatuh lagi," kata Agus.
Dilansir dari Tribunnews.com, Yohanis sempat mengucapkan kalimat terakhir kepada saksi mata.
"Dia juga sempat ngomong sama saya 'kulo kerja ten bengkel," lanjutnya.
Setelah mengucapkan kalimat itu, Yohanis langsung terjatuh dan Agus langsung meminta tolong kepada warga sekitar.
Yohanis lantas dibawa ke rumah sakit menggunakan mobil pick up.
Namun sayang, nyawanya tak bisa ditolong.
Tekait dengan kejadian itu, Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Afrian Setya Permadi lantas mengimbau kepada masyarakat agar tak bermain layangan di tengah jalan.
"Saya imbau kepada masyarakat jangan main layangan di jalan, lebih baik di lapangan atau di lahan terbuka luas, jangan di jalan
Itu tidak hanya membahayakan diri sendiri dan orang lain," tegas dia.
(*)