Find Us On Social Media :

Terkuak! Bukan Membuat Masakan Tambah Lezat, Namun Sendok Kayu Akan Melindungi Tubuh dari Zat Kimia

By Devi Agustiana, Senin, 15 Juni 2020 | 07:17 WIB

Sendok kayu tidak bersifat konduksi, sehingga tidak akan mengambil panas dari makanan yang sedang dimasak ke tangan.

Artinya, jika kamu memasukkan sendok kayu ke permen yang sedang dimasak dalam suhu tinggi atau resep lain yang membutuhkan suhu spesifik, maka campuran di dalam panci tidak akan “terkejut” dan menyebabkan kristalisasi.

Lebih lanjut, penggunaan sendok kayu sebagai alat masak juga sempat memunculkan anggapan bahwa hal itu akan mempengaruhi rasa masakan jadi lebih nikmat.

Chef Yogie Putranto dari Harris Hotel Sentul City, Bogor mengatakan bahwa hal tersebut hanyalah sugesti belaka.

Penggunaan sendok kayu tidak akan mempengaruhi rasa makanan.

“Itu sugesti aja sebenarnya. Kecuali kalau kita masak pakai kayu bakar. Nah itu baru akan pengaruh rasa asapnya pasti masuk,” ujar Cheg Yofie, Jumat (12/6/2020).

Baca Juga: Kekeyi Makin Tenar Setelah Putus Darinya, Rio Ramadhan: Nyesel Si Engga Malah Gua Bangga Sama Dia

Namun yang jelas, penggunaan sendok kayu pasti akan berpengaruh pada wajan penggorengan yang digunakan.

Jika kamu menggunakan wajan teflon anti lengket, maka sebaiknya menggunakan sendok kayu.

Jangan gunakan spatula dari bahan stainless steel karena bisa menggores lapisan anti lengket yang akhirnya akan merusak lapisan tersebut.