Find Us On Social Media :

24 Jam Penuh Bareng Keluarga Selama Pandemi, Chicco Jerikho Bahagia Bisa Dampingi Tumbuh Kembang Sang Putri: Kita Kenalkan Suri Sama Dunia

By Annisa Dienfitri, Minggu, 14 Juni 2020 | 21:01 WIB

Keluarga Chicco Jerikho dan Putri Marino

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Pasangan Chicco Jerikho dan Putri Marino bersyukur bisa berkumpul selama 24 jam di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Pasalnya, tidak semua orang mendapat keistimewaan untuk tetap bisa berkegiatan dan bekerja dari rumah.

"Kita bisa kumpul sama keluarga 24 jam di rumah, bisa kerja dari rumah, bikin aku bersyukur karena gak semua orang punya privilege seperti kita," ujar Putri seperti Grid.ID kutip dari YouTube Festival Film Indonesia, Minggu (14/6/2020).

Baca Juga: Taylor Swift Ajak Warga Tennessee Robohkan Monumen Rasis di Negara Bagiannya Selain itu, pemain film 'Posesif' ini juga merasa bahagia punya waktu penuh menyaksikan tumbuh kembang sang putri, Surinala Carolina Jarumilind, bersama sang suami.

"Dan yang bikin aku bahagia banget aku bisa spend waktu lebih sama kamu (Chicco Jerikho) dan Suri," ucap Putri lagi.

"Kita bisa masak bareng, bisa ngajak anjing kita jalan setiap pagi sama setiap sore. Jarang loh kita kayak gitu," lanjutnya.

Rasa bahagia merasakan langsung pertumbuhan Surinala juga dirasakan oleh Chicco.

Apalagi Chicco bisa langsung mengenalkan dunia pada sang putri yang belum genap berusia 2 tahun ini.

"Dan nemuin hal-hal lucu sama Suri. Kita nyanyi, kita joget-joget, kita mengenali Suri sama dunia," kata Chicco.

Baca Juga: Nyawa Dewi Perssik Terancam, Ada Makhluk Gaib di Rumah Baru Sang Biduan yang Dilengkapi Lift Megah, Denny Darko: Orang yang Bawa Sosok Ini Powerful dan Dongkol Lihat Kamu Bisa Beli Rumah Lanjut Chicco, menyaksikan langsung tumbuh kembang Surinala juga melatih dirinya dan sang istri sebagai orang tua. "Secara gak langsung, selama kita mendampingi Suri di tumbuh kembangnya dia selama ini, sama juga kita melatih rasa kita, semua ada pada kita," tandas Chicco.

Wordcounter

(*)