Find Us On Social Media :

Miris Lihat Kawasan Puncak Macet Parah Saat Pandemi Corona, Aming Beri Sindiran Pedas: Berdoa untuk Indonesia yang Lebih Waras..

By Widy Hastuti Chasanah, Selasa, 16 Juni 2020 | 08:00 WIB

Miris Lihat Kawasan Puncak Macet Parah Saat Pandemi Corona, Aming Beri Sindiran Pedas: Berdoa untuk Indonesia yang Lebih Waras..

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Pandemi corona yang mewabah di Indonesia belum juga berakhir.

Kendati demikian, pemerintah telah menggaungkan strategi new normal belakangan ini.

Tak pelak, banyak aktivitas yang kembali berjalan normal meskipun diharuskan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga: Nyaris 1000 Orang Positif Covid-19 dalam Sehari, Aming Mencak-mencak Lihat Orang Nekat Keluar Rumah Demi Nongkrong hingga Piknik: Capek Ngelindungi Saudara Primitif dan Bebal!

Namun, aturan itu tampaknya tak digubris oleh pengunjung yang memadati kawasan puncak Bogor belakangan ini.

Pasalnya, dalam video yang tersebar luas di media sosial, kawasan Puncak itu terlihat macet parah.

Bahkan sampai membuat kendaraan nyaris tak bergerak.

Baca Juga: Video Call dengan Rizal Penjual Jalangkote Korban Bully di Pangkep, Evelin Nada Anjani: Perjuangan Adik Ini Nampar Banget Buat Aku...

Hal itu pun lantas memantik respon negatif dari banyak pihak, salah satunya adalah komedian Aming.

Tak tanggung-tanggung, Aming pun sampai mengunggah video itu di akun Instagramnya @amingisback pada (14/06/2020).

Dalam unggahan itu, Aming tampak tak bisa menahan kekecewaannya.

Baca Juga: Kabar Dukacita Datang Silih Berganti Mulai dari Ria Irawan hingga Henky Solaiman, Aming Berikan Pesan Mendalam: Kehidupan Itu Rapuh Saudaraku..

Ia lantas menuliskan pesan berisi sindiran pedas untuk para pengunjung yang bejibun memadati kawasan Puncak tersebut.