Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Beragamnya kuliner Nusantara sulit dilepaskan dari pengaruh China.
Terkadang, pengaruh ini bahkan diserap secara langsung dengan hanya sedikit penyesuaian.
Dalam mengadopsi jenis bahan dan masakan China, unsur bahasa juga menjadi salah satu unsur yang diserap secara langsung.
Salah satunya adalah bakwan, bakwan merupakan makanan yang sebenarnya berasal dari Tiongkok.
Baca Juga: Masuk Kantor di Fase New Normal, Bawa Bekal Bergizi dari Rumah
Makanan ini tersebar dan populer di Indonesia, karena datangnya para pedagang dari Tiongkok.
Resep makananpun saling berbaur, termasuk resep bakwan.
Nama bakwan juga berasal dari bahasa Tiongkok, yaitu “bak” yang artinya “daging” dan “wan” yang artinya “bulat”.
Jadi, bakwan artinya daging yang bulat.
Pada resep awalnya, bakwan memang dibuat dari daging atau udang.
Namun, lama-lama bakwan banyak dibuat dari sayuran.
Lucunya, ada juga yang menyebutkan bahwa bakwan adalah nama lain dari bakso karena artinya “daging yang bulat”. Contohnya, pada penyebutan bakwan Malang.
Di Indonesia, bakwan sudah akrab di lidah masyarakat.
Bisa dijadikan camilan, bisa juga dimakan bersama dengan nasi.
Mudah sekali menemui penjual bakwan di berbagai tempat.
Ada berbagai variasi dari bakwan, seperti bakwan sayur, bakwan udang, dan bakwan jagung.
Nah, setelah mengetahui asal-usul bakwan dan kepopulerannya di Indonesia, berikut ini resep bakwan yang patut kamu coba.
Untuk sajian 10 buah.
Bahan:
100 gram tepung terigu protein sedang
50 gram tepung beras
2 siung bawang putih, dihaluskan
200 ml air es
100 gram wortel, dipotong korek api
75 gram taoge
150 gram kol, diiris halus
50 gram jamur tiram, disuwir halus
1 batang daun bawang, diiris halus
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok makan ketumbar bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
Cara membuat
Campur tepung terigu, tepung beras, bawang putih, kaldu ayam, garam, merica bubuk, ketumbar, dan gula pasir.
Kemudian aduk rata.
Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk hingga licin.
Tambahkan wortel, taoge, kol, jamur, dan daun bawang.
Kemudian aduk rata.
Sendokkan di pinggir wajan dalam minyak panas.
Siram-siram hingga terlepas.
Goreng sampai matang dan kamu bisa langsung menikmati bakwan sayur garing.
(*)