Find Us On Social Media :

Bak Senjata Makan Tuan, Seorang Dukun yang Mengaku Bisa Sembuhkan Covid-19 dengan Ciuman Justru Dinyatakan Positif Corona, Begini Kisahnya

By Intisari Online, Jumat, 19 Juni 2020 | 19:32 WIB

(ilustrasi) Dukun

Grid.ID - Ada saja yang mencari peluang 'licik' di tengah mewabahnya virus corona.

Rupanya kesempatan bukan hanya dimanfaatkan oleh penimbun masker, namun sampai para dukun juga.

Di India, seorang dukun mengaku mampu mampu menyembuhkan pasien positif virus corona (Covid-19).

Hal itu menjadi perbincangan hangat publik di India, namun apa yang terjadi selanjutnya kepada seorang dukun sungguh tak disangka, bak senjata makan tuan.

Baca Juga: Hilang Secara Misterius Selama 5 Hari, Kakek di Aceh Hebohkan Warga hingga Dicari Menggunakan Bantuan Dukun, Namun Tiba-tiba Ditemukan Tewas 700 Meter dari Lokasi Rumahnya!

Bagaimana tidak, dukun tersebut mengklaim dirinya mampu menyembuhkan pasien Covid-19 secara 'ajaib'.

Dikutip dari Oddity Central, dukun tersebut diketahui merupakan pria yang dikenal dengan sebutan Aslam.

Aslam mengaku tangannya memiliki 'kesaktian' khusus sehingga bisa menghilangkan virus corona di tubuh manusia.

Aslam juga mengklaim bisa menyembuhkan orang positif corona dengan metode ciuman saja tanpa perlu obat atau vaksin.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>