Find Us On Social Media :

Usai Berkompetisi di 'Road to Kingdom', Boyband VERIVERY Siap Comeback dengan Mini Album Ke-4!

By Arif Budhi Suryanto, Jumat, 19 Juni 2020 | 20:45 WIB

VERIVERY

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Berita bahagia datang dari salah satu kontestan 'Road to Kingdom', VERIVERY.

Boyband asuhan Jellyfish Entertainment ini mengaku akan comeback.

Kabar ini mereka sampaikan hanya beberapa jam setelah program 'Road to Kingdom' berakhir.

Baca Juga: Susul Rekor Michael Jackson, BTS 'Map of the Soul: 7' Jadi Album Terlaris di Jepang!

Melalui akun Twitter resmi mereka @the_verivery, boyband beranggotakan 7 orang ini rencananya comeback pada 1 Juli mendatang.

VERIVERY akan comeback dengan mini album keempat mereka yang bertajuk 'Face You'.

Mini album 'Face You' sendiri merupakan lanjutan dari mini album sebelumnya yang bertajuk 'Face Me' yang dirilis pada Januari 2020 lalu.

Baca Juga: Drama BTS 'Blue Sky' Mulai Masuki Produksi Skala Penuh, Lagi Nyari Pemeran Utama Nih!

Wah, gak sabar ya menunggu comeback mereka.

Sebagai tambahan informasi, boyband VERIVERY adalah boyband rookie di industri hiburan Korea.

VERIVERY debut pada Januari 2019 dengan mini album bertajuk 'Veri-Us'.