Zaskia diajak untuk bertemu dengan keluarga besar Sirajuddin yang berada di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Dalam keadaan hamil muda, Zaskia pun bertemu dengan keluarga barunya.
Uniknya, netizen pada momen tersebut justru lebih fokus dengan pemandangan rumah keluarga Sirajuddin yang nampak begitu mewah dan megah.
Hal ini terungkap dalam unggahan akun Instagram @zaskia_gotix pada Kamis (18/6/2020).
Lewat unggahan tersebut, terlihat Zaskia dan sang suami berpose bersama keluarganya di ruang TV rumah tersebut.
Nampak sekali setiap sudut rumah yang ada di foto tersebut sangat lekat dengan kesan mewah dan elegan.
Baca Juga: Mulai Cari Nama untuk Calon Bayinya, Suami Zaskia Gotik Ditegur Netizen
Desain yang begitu mahal membuat penampilan rumah tersebut menjadi mewah dan terkesan mahal.