Find Us On Social Media :

Kenang Momen Bucin dengan Astrid Tiar di Masa Lalu, Gading Marten Rela Lari 6 KM di Tengah Hujan Deras hingga Tersengat Aliran Listrik!

By Annisa Dienfitri, Minggu, 21 Juni 2020 | 18:15 WIB

Kenang Momen Bucin dengan Astrid Tiar di Masa Lalu, Gading Marten Rela Lari 6 KM di Tengah Hujan Deras hingga Tersengat Aliran Listrik!

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Presenter Gading Marten kenang momen bucin akibat bertengkar dengan mantan kekasih, Astrid Tiar, di masa lalu.

Momen pertengkarannya dengan Astrid Tiar diceritakan Gading Marten melalui YouTube Kuy Entertainment yang diunggah Rabu (17/6/2020).

Sayangnya, nama Astrid Tiar selalu disensor ketika Gading Marten mengucapkannya.

Baca Juga: Tak Bosan Ingatkan Gading Marten untuk Biayai Cucunya Minimal Sampai Berusia 20 Tahun, Roy Marten: Camkan Itu!

"2,5 tahun paling lama pacaran itu sama (Astrid). Jadi episode ini untuk (Astrid Tiar)," kata Gading seperti Grid.ID kutip.

Saat masih berpacaran, Gading dan Astrid berkomitmen untuk selalu menyelesaikan pertengkarannya tak lebih dari satu hari.

"Kalo misalnya gue ama dia lagi berantem, baikannya itu harus hari itu juga," tutur Gading.

Baca Juga: Gading Marten Sebal dengan Sifat sang Ayah yang Diturunkan Padanya, Roy Marten Justru Bangga: Berarti Kamu Anak Saya!

Di suatu hari Gading harus meminta maaf pada Astrid, sementara ia sendiri sedang terjebak macet dan hujan lebat.

"Jakarta waktu itu hari Jumat, hujan, macet banget. Rumahnya dia kan di Slipi. Macet banget, mobil udah gak jalan," kenangnya.

Demi agar cepat sampai di rumah kekasihnya, Gading memutuskan untuk naik ojek ke rumah Astrid yang berjarak 6 kilometer dari tempatnya.

Baca Juga: Pasca Bercerai dengan Gisel, Gading Marten Berharap Tumbuh Kembang Gempita hingga Dewasa Semakin Baik

"Dalam hati gue, 'wah kayaknya mending gue naik ojek nih'. Mobil gua parkir di Hilton tuh," kata Gading.

Namun lantaran situasi, akhirnya dengan jiwa budak cinta alias bucinnya, aktor 38 tahun itu urung naik ojek dan memutuskan untuk berlari di tengah hujan.

"Gua ke luar, hujan nih. Motor sama ojek kan jadi satu di bawah jembatan. Yang mana ojek, yang mana orang, gue bingung. Sekarang kan (ojek) pake jaket, dulu kan gak ada," ujarnya.

Baca Juga: Sindir Balikan dengan Gisella Anastasia, Gading Marten: Udah Move On, Harus Move On!

"Wah akhirnya gue udah, gue lari. 6 kilo. Itu belum zaman sekarang orang senang marathon, bro. Dan hujan-hujan, bro," lanjut Gading lagi.

Di tengah perjalanan, Gading pun merasa lelah dan memutuskan beristirahat sejenak dengan menyandarkan tubuhnya ke tiang listrik.

Sayang seribu sayang, bukannya melepas lelah, putra aktor Roy Marten itu malah tersengat aliran listrik.

Baca Juga: Roy Marten Ikuti Jejak Anak Buat Vlog, Gading Marten: Pendapatan Si Bos Mulai Berkurang

"Lari kan, capek dong tengah jalan. Nyender dikit dah, bang (di) tiang listrik. Eh, nyetrum," lanjutnya seraya tertawa.

Untungnya, sesampai di rumah Astrid, Gading langsung dimaafkan oleh sang kekasihnya itu.

"Gue ampe rumah udah lemes, bro. Langsung dimaafin," tutupnya.

Baca Juga: Cari Istri Baru, Gading Marten Sebut 5 Kriteria Wanita yang Bisa jadi Calon Mama Gempi

(*)