Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Siapa yang tak kenal aktor ganteng asal Korea Selatan, Ji Chang Wook?
Bagi penikmat drama Korea, nama aktor kelahiran 1987 ini pasti tidak asing.
Kemampuan berakting ditambah wajahnya yang ganteng sukses bikin baper banyak penonton di luar sana.
Namun siapa sangka, ternyata Ji Chang Wook punya 'kembaran' di Indonesia lho?
Ia adalah Deyeka, seorang driver ojek online (ojol) asal Magelang, Jawa Tengah.
Deyaka sendiri awalnya kaget dan tidak menyangka jika dirinya disebut mirip dengan Ji Chang Wook.
Pasalnya, ia tak pernah tahu yang mana aktor Korea Selatan tersebut.
"Enggak tahu (Ji Chang Wook). Enggak pernah nonton film Korea."
"Saya tahu dari (foto) kiriman orang-orang," terang Deyeka seperti yang dikutip dari Tribun Jateng.
Baca Juga: Karena Virus Corona, Fanmeeting Perdana Ji Chang Wook di Indonesia Diundur 6 Bulan Lagi
Bahkan, kata Deyeka, orang terdekatnya tak menyangka jika pemberitaan ini sampai masuk ke televisi.
"Tetangga sama ibu saya enggak percaya, apalagi sampai diunggah di televisi juga kemarin. Masyaallah pokoknya," terang Deyaka.
Awal mula pemberitaan mengenai dirinya berawal dari video TikTok yang dia unggah pada April 2020 lalu.
Baca Juga: Luncurkan Gombalan Maut pada Fans Indonesia, Ji Chang Wook: Tunggu Abang di Jakarta ya!
Saat itu banyak netizen yang berkomentar jika paras tampan Deyeka mirip dengan Ji Chang Wook.
Video TikTok buatannya pun viral hingga kini dia memiliki banyak pengikut di akun Instagramnya @n.deyeka212.
Padahal, awal mula Deyeka membuat video TikTok hanyalah untuk hiburan semata di kala waktu senggang.
Baca Juga: Kocaknya Ji Chang Wook Telpon-telponan Pakai Sandal Jepit di Pinggir Pantai, Yuk Intip Videonya!
"Saya sering main TikTok di tempat manapun, buat ngisi kejenuhan saya nunggu orderan sambil menghibur orang yang melihat. Kan pahala juga buat orang ketawa," kata Deyeka, seperti yang dikutip dari Tribunnews.
Berdasarkan pantauan Grid.ID hingga Senin (22/06/2020), akun Instagram Deyaka sudah diikuti lebih dari 19 ribu pengguna.
Unggahan-unggahan Deyaka pun nampak selalu ramai dengan komentar netizen yang memuja kegantengannya.
Baca Juga: Tidak Suka dengan Wajah Tampannya, Ji Chang Wook Ungkap Alasannya!
"Ji Chang Wook versi Jawa," komentar @ruliaprilicha.
"Oppa dengan kearifan lokal," komentar @intan.fbrny.
"Senyumnya mirip Ji Chang Wook," komentar @diny_melt.
Baca Juga: Bukan Karena Sakit, Ji Chang Wook Sedih Tak Bisa Temui Fans Lantaran Kelewat Populer
Ia pun kini juga sering menerima endorse-an, lho.
Gimana kalau menurut kamu, mirip kan?
(*)