Pendapat itu muncul dari orang-orang di balik layarnya.
"Aku nanya, tim studio juga aku tanyain 'ini kayak bukan ciptaan mas Anang deh, gak begini biasanya nadanya' gitu," tuturnya.
"Ya memang aku terinspirasi, jadi aku ke distract karena pasti kan ada di memoriku, nada-nada dia, suasana dia," sambungnya.
"Jadi ya kalau aku punya rangkaian nada, itu pasti masuk dengan sendirinya," tutup Anang.
Pelantun 'Jodohku' ini sebelumnya terang-terangan mengakui bahwa dirinya mengagumi sosok aktor Lee Min Ho.
Hal tersebut terungkap karena, menonton drakor menjadi salah satu pilihan pasangan Ashanty dan Anang di tengah PSBB.
Keluarga Anang dan Ashanty memang selama pandemi lebih banyak berdiam diri di rumah.
Kegiatan mereka sering terekam dalam kanal YouTube keluarga the Hermansyah A6.Baca Juga: Unggah Potret Masa Kecil Bareng Anang di Momen Hari Ayah Sedunia, Aurel Hermansyah: Aku Bangga Banget Punya Ayah Hebat dan Kuat
Selain kolab Youtube, Ashanty juga sering membagikan bantuan untuk para korban covid-19 dengan jumlah yang fantastis.
Beberapa waktu lalu ribut Azriel dan Aurel dengan Krisdayanti Raul Lemos, Anang dan Ashanty lebih memilih untuk tak berkomentar.
Keduanya justru kedapatan asyik pelesiran ke daerah Sukabumi dan Bandung setelah dilonggarkannya PSBB.
(*)