Find Us On Social Media :

Tara Basro dan Daniel Adnan Gelar Pernikahan Tanpa Kehadiran Orangtua Mempelai Pria

By Corry Wenas Samosir, Rabu, 24 Juni 2020 | 13:45 WIB

Tara Basro

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Pernikahan artis Tara Basro dan Daniel Adnan sempat menghebokan publik.

Sebab, sebelumnya Tara Basro dan Daniel Adnan tak pernah terdengar menjalin asmara.

Kedua artis Indonesia ini mendadak telah melangsungkan pernikahan tanpa tersiar kabar sebelumnya.

Hal itu terlihat pada unggahan Instagram Tara dan Daniel yang kompak mengunggah potret cincin di jari manis mereka.

Baca Juga: Natasha Wilona dan Stefan William Bersatu di Sinetron Terbaru, Begini Reaksi Celine Evangelista saat Tahu Sang Suami Dipasangkan Lagi dengan Mantan

Tara Basro dan Daniel Adnan juga mulai menampilkan potret momen pernikahan mereka di dalam postingan instagram pribadinya masing-masing.

Tara terlihat cantik dengan balutan gaun panjang berwarna putih, serta memakai veil untuk menutupi rambutnya sementara Daniel tampak gagah dengan tuxedo berwarna hitam.

Tapi rupanya di hari bahagia mereka itu, Tara mengungkapkan bahwa keluarga dari Daniel tidak hadir saat pernikahan mereka digelar.

Baca Juga: Girang Rayakan Ulang Tahun Pertamanya Usai Jadi Ibu, Shandy Ucap Syukur Dapat Kado Ini: Ulang Tahun dengan Hadiah Terindah

Hal itu Tara ungkapkan pada keterangan unggahan instagramnya, pada Selasa (23/6/2020).

"Kami tentu sangat berharap Orangtua serta Adik Daniel yang berada jauh di Ceko dapat hadir langsung memberikan restu, serta ikut merayakan kebahagiaan kami," tulis Tara Basro di kutip Grid.ID.

Pasalnya kondisi orangtua serta Adik Daniel yang berada jauh di Ceko terhalang hadir karena kondisi covid-19 yang belum mereda.

Baca Juga: Bak Dajjal, Seekor Anak Kambing di Sumedang Lahir dengan Satu Mata, Warga Langsung Heboh Berdatangan!

Pernikahan Tara dan Daniel pun terpaksa berlangsung tanpa kehadiran keluarga sang suami. Namum tetap ikut merayakan kebahagiaan dengan menyaksikan proses secara virtual.

"Mereka dan beberapa teman dekat hadir secara virtual. Mereka yang hadir secara virtual pun memanjatkan restu dan doa," ucap Tara.

Tara juga mengungkapkan bahwa pernikahan mereka hanya dihadiri secara langsung oleh keluarga inti. Pernikahan pun bisa berlangsung secara sakral dan khidmat.

"Jumlah hadirin yang sedikit, membuat prosesi terasa sangat sakral dan khidmat, hanya keluarga inti yang hadir langsung," tuturnya. (*)