Find Us On Social Media :

Cintanya dengan Zumi Zola Kandas di Tengah Jalan, Ayu Dewi Malu Bukan Kepalang Setelah Pamit dari Pekerjaannya: Pengin Jadi Istri Sholehah, Sampai Pamit dari TV!

By None, Sabtu, 27 Juni 2020 | 10:25 WIB

Ayu Dewi dan Zumi Zola.

Grid.ID - Kabar retaknya rumah tangga Zumi Zola dan Sherrin Tharia masih hangat jadi perbincangan publik.

Seperti yang kita ketahui, Sherrin Tharia telah mengajukan gugatan cerai kepada Zumi Zola sejak 26 Maret 2020 lalu.

Mirisnya lagi, Sherrin Tharia menggugat cerai Zumi Zola saat sang suami masih mendekam di penjara gegara kesansung kasus korupsi.

Baca Juga: Mantan Kekasihnya Dituding Kena Karma Usai Digugat Cerai Istri Saat Mendekam di Penjara, Ayu Dewi Angkat Bicara: Dibaca Aja, Buat Apa Dikomentarin..

Lantaran kasus ini pula banyak yang masih mengaitkan masa lalu Zumi Zola dengan Ayu Dewi yang gagal melangkah ke pelaminan.

Ternyata Ayu Dewi memendam rasa malu saat gagal menikah dengan mantan pejabat daerah itu.

Pasalnya, ia tadinya sudah berpamitan dari dunia hiburan karena akan berada di posisi Sherrin Tharia saat itu.

Wah, lalu bagaimana saat Ayu Dewi kembali syuting ya?

Baca Juga: Dapat Berlian Setelah Ditinggal Zumi Zola, Ayu Dewi Justru Ngaku Anak Sulungnya Kerap Khawatir dengan Tabiat Regi Datau: Daddy Marah-marah Lagi Sama Mommy Ya?

Saat berbincang dengan Gofar Hilman dalam podcast Sekut FM, Ayu Dewi sedikit banyak berbagi pengalamannya tentang sang mantan.

Apalagi ia lekat dengan citra artis yang gagal nikah karena cerita masa lalunya tersebut.

Awalnya, Ayu Dewi dan Gofar Hilman sedang berbincang soal karier Ayu Dewi saat menjadi penyiar di Hard Rock FM.

Nah, kemudian barulah Ayu Dewi menjelaskan kenapa ia bisa sampai berhenti siaran dan menyebutnya sebagai awal mula ironi hidupnya.

Baca Juga: Mantan Kekasihnya Kena Karma Setelah Dulu Tega Batalkan Pernikahan, Ayu Dewi Justru Dapat Banyak Dukungan Setelah Zumi Zola Dicerai Sang Istri

Rupanya, saat itu Zumi Zola sudah berencana akan jadi pejabat di Jambi sehingga mengajak Ayu Dewi untuk pindah ke sana.

Jadilah ia harus berhenti dari dunia hiburan.

"Gue mau kawin, ceritanye waktu itu gue diajak nikah. Kan gue mesti ngepack pekerjaan gue. Gue selesaikan dengan tanggung jawab sebesar-besarnya," kisahnya.

Baca Juga: Nasib Pilu Zumi Zola yang Digugat Cerai Istri Saat Mendekam di Penjara, Netizen Malah Riuh Gunjingkan Nama Ayu Dewi: Hukuman Karena Udah Menyakiti

"Karena ingin jadi istri yang berbakti," celetuk Gofar Hilman.

"Solehah, dan kebetulan pindah kota, konon waktu itu. Jadi gue rapi-rapi, pamit dulu di sana, di radio, di TV sampai nangis-nangis, kagak jadi! Haduuhh!" lanjut Ayu Dewi.

Ayu Dewi pun mengaku kalau ia pusing bukan hanya karena gagal menikah, tapi juga karena rasa malunya.

Baca Juga: Terapkan Beberapa Kebiasaan Baru Demi Hadapi New Normal, Ayu Dewi: Ribet Pasti, Tapi Daripada Kenapa-kenapa

Bagaimana tidak, seminggu setelah pamit, ternyata ia balik lagi syuting di televisi!

Duh, ada-ada saja!

"Jadi senepnya itu bukan gara-gara putusnya guys, malunya! Lu udah pamit sama orang sedunia nih ya, aduh makasih banget atas kesempatannya, aku makasih. Closure-nya tuh bagus banget, udah nangis-nangis, duh sedih banget Ayu enggak bakal syuting lagi. Seminggu kemudian balik lagi noh di TV. Eh apa kabar? Enggak jadi kemaren kebetulan," katanya lagi.

Artikel ini telah tayang di GridFame.ID dengan judul, Harusnya Diposisi Sherrin Tharia, Ayu Dewi Ngaku Malu Sudah Pamit Dari Televisi Karena Mau Nikah Dengan Zumi Zola: 'Udah Nangis-nangis!'

(*)