Grid.ID - Sebuah penelitian melaporkan penemuan jenis virus influenza baru pada babi di rumah jagal China.
Jenis baru ini adalah kombinasi dari flu burung dan virus yang menyebabkan pandemi flu babi di tahun 2009.
Peneliti mencatat adanya potensi pandemi dari virus yang ditemukan.
Saat ini belum ada bukti flu babi jenis baru tersebut mampu menular antar manusia.
Namun peneliti mengatakan bahwa lompatan semacam itu sangat mungkin terjadi, mengingat di awal penemuannya, virus corona pun sempat diklaim tidak dapat menular antar manusia.
Melansir Business Insider, hewan Babi mampu menjadi cadangan untuk jenis flu baru.
Selama satu dekade sejak, penelitian terhadap babi di China telah menunjukkan adanya jenis virus influenza baru yang berpotensi membahayakan.
Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan jurnal Proceedings of National Academy of Sciences, dijelaskan bahwa strain flu tersebut berbagi gen dengan strain H1N1 penyebab pandemi flu babi 2009.