Find Us On Social Media :

Berat Badannya Terancam Naik 25-30 Kilogram Pasca Hamil, Zaskia Gotik Lebih Prioritaskan Kesehatan Calon Buah Hati

By Daniel Ahmad, Kamis, 2 Juli 2020 | 08:15 WIB

Zaskia Gotik

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Perempuan memang sensitif menyoal berat tubuhnya.

Berat badannya cenderung naik pasca hamil, Zaskia Gotik pun merasakan hal yang sama.

Mantan Vicky Prasetyo ini mengungkapkan hal ini pada awak media saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (1/7/2020).

Baca Juga: Langsung Diberi Momongan Setelah Menikah dengan Sirajuddin Mahmud, Zaskia Gotik Sudah Kurangi Jadwal Sebelum Pandemi Covid-19 Merebak

“Pasti (kepikiran)! Aduh ini aja naik lima kilo ngerasanya aduh gimana nih nanti kalau udah berbulan-bulan ya,” buka Gotik dikutip Grid.ID.

“Itu katanya, ‘Neng nanti bisa naik 25 kilo-30 kilo, berat badan kamu bisa 80 kilo’. Waduh jangan sampai kalau 80 kilo yang penting aku kontrol makanan,” sambungnya.

Walaupun khawatir, baginya, yang paling utama adalah kesehatan sibuah hati.

Baca Juga: Tampil Apa Adanya, Zaskia Gotik Mengaku Dapat Sambutan Baik dari Orang Tua Sirajuddin Mahmud : Alhamdulillah, Bersyukur Punya Keluarga Tambahan

“Yang penting makanan sehat, susu, kan buat nutrisi si baby-nya juga,” katanya.

“Ya kalau misalkan memang waktunya gendut yang penting anak sehat lah. Sekarang mah mikir baby-nya dia sehat, seneng, itu aja sih yang dipikiran,” tambahnya.

“Kalau diet nanti lah,” ujarnya

Baca Juga: Mantan Istri Raul Lemos Kaget Saat Krisdayanti Bukan Jadi Pelabuhan Terakhir Ayah Sambung Aurel, Ahli Tarot Beri Peringatan Keras Soal Biduk Rumah Tangga Sang Diva: 'Ada Kendala Besar, Jadi Harus Waspada'

Istri Sirajuddin Mahmud ini bahkan tak kesulitan menjalani aktivitasnya di masa kehamilan trimester pertamanya.

“Kalau susah beraktivitas enggak sih.”

“Masih biasa aja,” tuturnya.

Baca Juga: Tak Bisa Dihubungi Selama 3 Hari, Janda 43 Tahun Ini Ternyata Tewas Tergeletak di Ruang Tamu Rumahnya dalam Kondisi Membengkak!

Namun, Gotik tak menyangkal bahwa badannya terasa berat.

“Cuma kayak apa ya? Kerasa berat aja badan,” ungkapnya Gotik.

“Kalau gak hamil naik sekilo aja udah pusing kan,” katanya.

Baca Juga: Putranya Bak Malaikat Maut yang Jadi Penyebab Tewasnya 7 Korban dalam Kecelakaan Tapi Tetap Bebas Berkeliaran, Maia Estianty Kesal Dianggap Suap Hukum Demi Dul Jaelani: Orang Pikir Nyogok Nih...

Pelantun ‘Satu Jam Saja’ ini mengaku mendengarkan dengan baik nasihat dari orang-orang terdekatnya.

Hal tersebut dijalaninya tak lain demi kesehatan si jabang bayi.

“Tapi kata orang jangan jangan diet kalau diet kasian baby-nya,” ucapnya.

Baca Juga: Pernikahannya dengan Mantan Ajudan Pribadi Veronica Tan Ditentang Anak Kandungnya, Ahok Ngaku Tak Sanggup Jika Harus Hidup Tanpa Istri: Saya Tidak Mau Hidup Pura-pura

“Yang penting baby sehat gak apa-apa lah, gemuk nanti bisa dikurusin dikecilin,” tutup Gotik.

Sudah hamil lebih kurang dua bulan, Zaskia dan Sirajuddin sendiri menikah secara siri pada 22 April 2020.

Pernikahannya dilangsungkan di kediamannya di daerah Cikarang, Bekasi, dengan menggunakan adat Sunda.

Karena pandemi corona, secara negara, pasangan ini baru mensahkan pernikahannya di KUA pada tanggal 1 Juni 2020.

(*)