Menurut Demi Lovato, sang kakek adalah sosok yang sangat mencintai Tuhan.
Penyanyi berusia 27 tahun ini menambahkan, Perry juga merupakan salah satu pengkhotbah terbaik dalam hidupnya.
"Aku mencintaimu, kakek. Aku minta maaf kita tidak mengambil lebih banyak foto bersama."
"Tapi aku punya banyak kenangan untuk membuatku tersenyum sampai kita bertemu lagi suatu hari nanti."
"Istirahat dengan tenang. Aku mencintaimu," lanjut Demi.
Baca Juga: Kembali Tampil di Hadapan Publik, Demi Lovato Isyaratkan Album Baru
Bersamaan dengan kabar duka itu, pelantun 'Sorry Not Sorry' ini mengunggah beberapa foto.
Salah satu foto menunjukkan kakeknya mencium pipi Demi dengan penuh kasih sayang di sebuah acara.
Di beberapa potret lainnya memperlihatkan aktivitas kakeknya yang sedang berkhotbah.
Unggahan Demi Lovato itu pun langsung dibanjiri oleh ucapan belasungkawa dari penggemar dan rekan-rekannya.
"Aku bersedih atas kepergian kakekmu. Tetaplah kuat," komentar fans berakun @demismax.