Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Segala gerak-gerik aktris Bollywood Priyanka Chopra kerap menuai kontroversi dan kritikan.
Hal itu membuat Priyanka Chopra menjadi salah satu aktris yang paling tidak disukai di industri Bollywood.
Menanggapi hal itu, Priyanka Chopra buka suara dalam wawancara bersama GQ.
Selama wawancara, bintang serial Quantico itu ditanya apakah ia dijuluki perempuan paling dibenci di Bollywood.
Menjawab pertanyaan itu, Priyanka mengaku berusaha menyikapi kebencian yang ditujukan padanya dengan santai.
"Aku yakin, aku menarik. Itulah sebabnya aku dibicarakan."
"Aku pikir gosip di sekitarku adalah hasil dari kenyataan," ujarnya dikutip dari Geo.tv, Kamis (2/7/2020).
Baca Juga: Priyanka Chopra dan Deepika Padukone Lebih Dulu Menembus Hollywood, Shah Rukh Khan Iri?
Istri Nick Jonas ini mengaku memiliki kepribadian yang sangat tertutup.
Karena hal itulah, tidak banyak orang yang mengenal Priyanka Chopra yang sesungguhnya.
"Aku sangat tertutup. Aku hanya tidak akan membahas kehidupan pribadiku di media," imbuhnya.
Baca Juga: 8 Ucapan Selamat Idul Fitri dari Seleb Bollywood, Ada yang Tampil Glamor hingga Berkerudung!
Aktris film Baywatch ini diketahui telah terjerat dalam sejumlah kontroversi.
Salah satu yang paling terkenal adalah ketika ia adu argumen dengan seorang perempuan asal Pakistan di atas panggung Beautycon.
Perempuan tersebut mengklaim Priyanka sebagai orang yang munafik.
Pasalnya, Priyanka pernah mencuitkan dukungan untuk Angkatan Darat India awal tahun ini.
Padahal Priyanka Chopra ditunjuk sebagai Duta PBB untuk perdamaian.
"Anda adalah duta PBB untuk perdamaian dan Anda mendukung perang nuklir di Pakistan," ujar perempuan tersebut.
Baca Juga: Ditodong Pisau, Paman Priyanka Chopra Dirampok saat Jalan-jalan di New Delhi
Menanggapi tudingan itu, Priyanka Chopra menyampaikan permintaan maaf.
"Perang bukan sesuatu yang aku sukai, tapi aku patriotik. Jadi, aku minta maaf jika melukai perasaan orang-orang yang mencintaiku."
"Tapi aku pikir kita semua memiliki jalan tengah yang harus kita semua jalani. Sama seperti yang mungkin Anda lakukan juga."
"Cara Anda mendatangiku sekarang ... gadis, jangan marah. Kita semua di sini untuk cinta," kata dia.
Selain itu, Priyanka Chopra juga sempat menuai kontroversi usai mendukung aksi protes Black Lives Matter di Amerika Serikat.
Priyanka Chopra seolah menentang rasisme dan ketidakadilan terhadap kaum kulit hitam di Amerika Serikat.
Padahal sebelumnya, mantan Miss World ini sempat membintangi iklan pemutih kulit di India.
(*)