Find Us On Social Media :

Bikin Hati Terpikat, Pria ini Jelaskan Alasan Mengapa Banyak Pria Bule Jatuh Cinta dengan Wanita Indonesia

By None, Kamis, 2 Juli 2020 | 14:06 WIB

Bikin Hati Terpikat, Pria ini Jelaskan Alasan Mengapa Banyak Pria Bule Jatuh Cinta dengan Wanita Indonesia

Grid.ID – Tak sedikit pria bule yang kepincut dengan pesona wanita Indonesia.

Lihat aja sosok artis Melaney Ricardo, Rina Nose, hingga Maudy Koesnaedy yang bersuami pria bule.

Bukan hanya para artis, banyak juga orang biasa yang menikah dengan bule hingga pernikahannya viral.

Baca Juga: Tragedi Pembakaran Mobilnya Dituduh Settingan, Via Vallen Buka Suara: Nggak Ada Namanya Tinggal Klaim Mobil Baru

Sebagai contoh bule yang menikahi wanita asal Wonogiri, Indonesia ini.

Pernikahan Sri Rahayu (21) dengan Ezra Liam Honan (20) membuat media sosial heboh dan berita antara keduannya langsung viral.

Pasalnya Sri Gadis asal Dusun Klepu, Desa Ngambarsari, Kecamatan Karang Tengah, Wonogiri ini menikah dengan bule asal Selandia Baru.

Seorang bule pada channel Youtube Dona Poltavtseva, akhirnya memberikan 10 alasan menurut dirinya, mengapa dia lebih suka wanita asal Indonesia.

Baca Juga: Nagita Slavina Tampil Stylish Pakai Dress Mini Kekinian Seharga Rp9,7 Juta, Baju Istri Raffi Ahmad Justru Disebut Mirip Sarung

Berikut 10 alasan yang dia utarakan:

  1. Cantik

Sangat simpel memang.

Namun cantik yang dia maksud adalah relatif.

Bagi dia wanita Indonesia lebih cantik daripada wanita yang ada di Barat.

Dia meminta maaf karena memang itu yang dia rasakan.

Baca Juga: Krisdayanti Hobi Pamer Kemesraan dengan Raul Lemos di Media Sosial, Penelitian Sebut Kebiasaan itu Sebagai Tanda Pasangan Tidak Bahagia, Ini Alasannya!

  1. Rendah Hati

Bule ini juga mengungkapkan kalau orang Indonesia itu tidak sombong.

Dia mengatakan kalau wanita yang ada di luar negeri agak sulit untuk didekati karena mereka cenderung bisa cari uang sendiri dan anehnya membuat mereka malah menjadi sombong (walau tentu tidak semua).

  1. Ramah

Wanita Indonesia dinilai sangat ramah.

Sebenarnya memang orang Indonesia sendiri sudah terkenal ramah oleh banyak bule yang pernah mengunjungi Indonesia.

Baca Juga: Dulu Berhasil Buat Saham Freeport Kembali ke Tangan Indonesia, Mantan Menteri ini Pilih Jalani Profesi Sederhana Sebagai sebagai Petani Usai Tak Lagi Jadi Pejabat

  1. Feminim

Kesan feminin dia dapatkan saat melihat wanita dari Indonesia.

Dia tidak mendapatkan kesan feminim pada wanita yang berada di Barat.

Wanita di Indonesia dinilai bisa menjadi wanita yang sebagaimana mestinya dan bisa memahami pasangannya.

  1. Tidak Banyak Bicara

Sebenarnya untuk alasan ini, wanita yang berada si sampingnya yang tidak lain adalah istrinya menyangkalnya.

Namun maksud bule ini rupanya wanita Indonesia mudah untuk diajak berdiskusi dan bisa mendengarkan opininya.

Baca Juga: Stop Kebiasaan Makan Sayur Bayam dengan Lauk Tempe Goreng, Bila Dikonsumsi Bersamaan Makanan ini Justru Berbahaya Bagi Kesehatan

  1. Menghargai

Hampir sama dengan poin sebelumnya.

Bule juga lebih bisa merasa melindungi wanita Indonesia.

  1. Eksotik

Bule menganggap wanita dari Indonesia itu eksotik.

Bukan eksotik berkulit gelap, namun lebih kepada mempunyai daya tarik yang khas.

Walaupun memang pada kenyataannya bule tidak begitu memandang warna kulit, dan bahkan tidak sedikit menikahi wanita Indonesia yang berkulit kecoklatan.

Baca Juga: Meski Tampak Tegar dengan Perceraiannya, Laudya Cynthia Bella Minta Dukungan dan Doa  

  1. Cinta pada Anak

Wanita di Indonesia dia nilai kebanyakan sangat bisa mengasuh anak-anak.

Dia bahkan membandingkan dengan kebanyakan wanita Rusia yang tidak begitu suka tangisan anak-anak.

Wanita Indonesia dia nilai bisa memperlakukan anak-anaknya dengan baik.

  1. Pengertian

Hampir sama dengan poin sebelumnya, wanita Indonesia bisa memperlakukan pasangan dengan sebagaimana mestinya.

Baca Juga: Habiskan Uangnya untuk Pesta Hingga Kencani Artis Hollywood, Miliarder Malaysia ini Membuat Negaranya Hampir Bangkrut Hingga Harus Menghadapi Nasib Tragis

  1. Sayang Keluarga

Wanita Indonesia sangat sayang dengan keluarga dan bisa memperlakukan keluarga pasangan dengan baik.

Itulah tadi 10 alasan pria bule suka wanita Indonesia.

Tentu saja tidak semua bule mengatakan opini yang sama.

Namun Dona mengatakan banyak bule memang suka wanita Indonesia dengan 10 alasan tadi. (*)

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, “Pria Ini Bocorkan 10 Alasan Kenapa Banyak Pria Bule Suka Wanita Indonesia”