Grid.id - Erra Fazira, mantan istri Engku tulis kalimat motivasi saat kabar Laudya Cynthia Bella resmi bercerai.
Ya, baru-baru ini kabar Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran resmi bercerai memang tengah jadi sorotan.
Mantan istri dari Engku Emran kepergok menulis kalimat motivasi di tengah keretakan rumah tangga sang mantan suami.
Sebelumnya, kabar perpisahan yang terjadi antara Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran memang santer membuat publik terkejut.
Pasalnya setelah sempat diam, Laudya Cynthia Bella akhirnya mengaku bahwa ia dan Engku Emran sudah berpisah.
“Terkait pemberitaan saat ini tentang rumah tangga saya, saya ingin menjelaskan bahwa kami berdua sudah sama-sama sepakat untuk berpisah secara baik-baik," kata Bella dalam tayangan Inserlive, dikutip Kompas.com, Rabu (1/7/2020).
Bella mengaku sudah berusaha semampunya untuk mempertahankan rumah tangganya yang baru berjalan 2 tahun itu.