Grid.ID - Perceraian Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan Veronica Tan pada tahun 2018 lalu memang sempat menghebohkan publik.
Bagaimana tidak? Ahok mantap menceraikan Veronica Tan meskipun telah lebih dari dua dekade menjalani biduk rumah tangga.
Belum lagi, Ahok bercerai dengan Veronica Tan saat dirinya masih mendekam di Mako Brimob lantaran tersandung kasus penistaan agama.
Tentunya bagi Ahok hal itu bukanlah suatu yang mudah.
Apalagi, mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengetahui bahwa selama tujuh tahun cinta sucinya telah dikhianati.
Berbagai upaya pun telah ditempuh Ahok demi mempertahankan rumah tangganya.
Mulai dari meminta sang istri untuk bertobat hingga bertemu dengan selingkuhan Vero dan memohon kepadanya.
Ahok mengaku sampai mengajak anak sulungnya, Nicholas Sean untuk memohon kepada selingkuhan Vero agar menghentikan affair yang telah dilakukan.
Ya, hal itu diungkapkan Ahok saat berbincang dengan Daniel Mananta dalam sebuah video, yang kemudian diunggah di kanal YouTube Daniel Mananta Network pada Kamis (2/7/2020) kemarin.
Saat berbincang dengan Daniel, Ahok mengungkap semua fakta di balik keretakan rumah tangganya dengan Vero.
Komisaris Utama PT Pertamina itu mengaku meminta selingkuhan Vero untuk kembali bersama istrinya yang tengah hamil.
Namun, yang didapat Ahok malah kesombongan dari laki-laki perebut istrinya.
"Saya datangi teman dekatnya itu bersama anak saya, i was begging in front of him (aku memohon dihadapannya).
"Saya menyampaikan 'istrimu tidak tahu, istrimu lagi mau melahirkan dan mumpung saya mau terima istri saya kembali, boleh nggak kalian bubaran? Toh kalian udah dekat lama banget sejak anda masih bujangan'.
"Saya bilang saya bawa anak saya, dia jumawa dan bilang dia kenal anak saya, Nicholas, Nathania, Daud, soalnya dari kecil udah dibawa ke kantornya," ungkap Ahok.
Mendengar kejumawaan dari selingkuhan istrinya, Ahok mengaku memiliki kesabaran berlebih menghadapi perilaku buruk dari selingkuhan Vero itu.
Lantaran bisa menahan diri tak melakukan kekerasan pada orang yang telah menghancurkan rumah tangganya.
Selain itu, Ahok juga mengaku bisa menahan anak sulungnya untuk tak ikutan tersulut emosi lantaran sifat buruk selingkuhan Vero.
"Si Nicho udah mau mukul tuh, saya nahan Nicho.
"Kalau ada orang yang bilang kok bisa saya sabar kayak gini, saya bilang ini 100 persen karunia Tuhan," ungkap Ahok.
"Kalau saya ikutin emosi saya, mungkin saya masuk penjara karena nembak kepala orang, atau gebukin lah," tambahnya seraya tertawa.
(*)