Find Us On Social Media :

Terbisa Membaca Berita di Layar Kaca, Najwa Shihab Ceritakan Pengalaman Berakting Jadi Wanita Penghibur di Jakarta

By Daniel Ahmad, Senin, 6 Juli 2020 | 20:24 WIB

Najwa Shihab dikenal sebagai pembaca berita dan pembawa acara Mata Najwa. Kini, Nana membagikan pengalaman pertamanya berakting menjadi seorang wanita penghibur di Ibu Kota.

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Sebagai pembaca berita kondang, nama Najwa Shihab tak perlu diragukan lagi.

Lewat acara ‘Mata Najwa’, Nana, sapaan akrab Najwa Shihab, meraih popularitasnya.

Namun, baru-baru ini Nana berpartisipasi dalam Sandiwara Radio atau Audio untuk berakting dengan mengisi suara.

Baca Juga: Penampilan Agnez Mo Kenakan Kebaya yang Dipadukan dengan Cheongsam Tuai Pujian, Najwa Shihab Sampai Ikut Takjub: So Pretty!

Nana berbagi soal pengalaman pertamanya ini dalam press rilis virtual program peluncuran ‘Sandiwara Sastra di Podcast Budaya Kita’ yang diikuti oleh Grid.ID, Senin (6/7/2020).

Yang membuat hal ini spesial baginya adalah memang dalam proyek ini, dirinya memerankan sebuah karakter.

Bukan menjadi narator.

Baca Juga: Dihina Habis-habisan hingga Dituding Tukang Tipu oleh Ahok, Veronica Tan Justru Buktikan Prestasinya dengan Masuk Daftar 20 Tokoh Berpengaruh di Indonesia Bareng Najwa Shihab hingga Susi Pudjiastuti!

“Enggak (bukan narator), tapi pengalaman pertama di depan aktor-aktor,” buka Najwa Shihab.

“Pertama kali diajak teh Happy (Salma) benar aku gak bisa akting bisanya baca berita. Tapi tiba-tiba disuruh ikutan sandirwara radio,” tambahnya.

Dengan pengalaman pertama, Nana bersyukur bisa dilibatkan dalam proyek ini.