Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sosok asisten rumah tangga dari keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty bernama Suwarsih ini sudah tidak asing lagi.
Suwarsih adalah salah satu asisten rumah tangga yang begitu dikasihi oleh pasangan Ashanty dan Anang Hermansyah.
Perlakuan Ashanty dan Anang Hermansyah pada Suwarsih sudah seperti keluarga sendiri.
Bahkan Ashanty secara terang-terangan mengatakan bahwa dirinya sudah menganggap Suwarsih yang akrab disapa Suteng ini seperti keluarga kandungnya sendiri.
Suteng pun tampak selalu diikut sertakan dalam acara-acara bahagia dalam keluarga tersebut.
Dikenal sebagai sosok pengasuh baik hati yang menyayangi anak-anak Anang-Ashanty, bukanlah hal aneh jika Suteng mendapat kasih sayang dari sang majikan.
Bahkan beberapa waktu lalu, Ashanty tampak memberikan satu unit mobil mewah untuk Suteng.
Azriel Hermansyah pun tampak mengajari Suteng untuk mulai mengendarai mobil tersebut.
Namun Azriel justru dibuat nyebut dan istigfar oleh sikap Suteng.
Hal ini terekam dalam video unggahan kanal Youtube The Hermansyah A6 pada Sabtu (11/7/2020).
Dalam video tersebut, Azriel tampak mengajak Suteng untuk belajar mengendarai mobil barunya.
Namun Suteng justru menolak dengan alasan takut terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
"Latihanlah Teng, masak mau pake supir, enggak sayang?" ujar Azriel.
"Ya nggak beranilah Jiel, nggak berani ah," jawab Suteng.
"Bunda yang mau, daripada dijual lagi kan mending belajar make. Ayo!" seru Azriel bersikukuh.
"Terus siapa yang mau ngajarin?" tanya sang ART lagi.
"Ya akulah," jawab putra Anang Hermansyah dan Krisdayanti tersebut.
"Nggak mau ah, takut," tutur Suteng sambil berpegangan pada sebuah meja seakan menolak untuk diajak belajar mengendarai mobil.
"Aduh, banyak drama ini, udah nenek-nenek," ujar Azriel dengan nada bercanda.
Akhirnya Suteng pun bersedia untuk belajar nyetir dengan Azriel.
Dalam prakteknya pun, Suteng yang sedang belajar ini sempat membuat Azriel istigfar.
"Ini orang dibeliin mobil harusnya bersyukur ya, ini malah panik," gumam Azriel.
Setelah dijelaskan letak pedal dan fungsi tombol yang lain, Azriel pun mencoba pemahaman Suteng.
"Oke, coba sekarang rem yang mana?" tanyanya.
"Rem yang kanan," jawab Suteng mantap.
"Astagfirullah!" seru Azriel sambil menepuk jidatnya sendiri.
Dirinya pun mengoreksi jawaban Suteng dan mengatakan bahwa rem itu di kiri, sedangkan yang di kanan adalah pedal gas.
"Kan Uteng udah bilang kalau Uteng yang sekarang itu lemot," bela Suteng.
Namun sedikit demi sedikit, ia mulai bisa mengendalikan mobilnya walau tidak begitu lancar.
(*)