Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Baru-baru ini warga Solo, Jawa Tengah kembali digegerkan dengan adanya status Zona Hitam.
Penyebutan zona hitam ini dikabarkan karena Solo mengalami lonjakan pasien covid-19 secara drastis.
Melansir dari TribunJateng, jumlah total kasus yang disebutkan ada 64 kini menjadi 71 kasus.
Ya, baru satu hari dinyatakan zona hitam, kini jumlah pasien covid-19 di Solo kembali bertambah 7 orang pada Selasa (14/7/2020).
Ketua Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Pencegahan Covid-19 Kota Solo, Ahyani membenarkan ada tambahan sebanyak 7 kasus pada hari ini.
Dimana tambahan tersebut ada 4 orang dari tenaga kesehatan (nakes) RSUD Dr Moewardi dan 3 dari klaster tahu kupat di timur RS Kasih Ibu.
"Itu ada 7 yang 4 RSUD dr Moewardi, 2 klaster tahu kupat dan 1 masyarakat umum sepertinya naik tingkat dari PDP ke positif," papar Ahyani kepada TribunSolo.com.
Sementara itu melansir dari Kompas.com penyebutan zona hitam untuk Daerah Solo justru membuat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo geram.