Find Us On Social Media :

Lama Tinggal di Amerika Serikat, Cinta Laura Menyesal Jarang Kunjungi Indonesia

By Daniel Ahmad, Rabu, 15 Juli 2020 | 18:48 WIB

Lama Tinggal di Amerika Serikat, Cinta Laura Menyesal Jarang Kunjungi Indonesia

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Artis serba bisa, Cinta Laura ungkapkan rasa sesalnya di masa lalu.

Tak pernah mengeluh soal masa lalu, Cinta hanya sedikit menyayangkan kelakuannya dulu.

Cinta sedikit berpikir bahwa semasa dirinya kuliah di Amerika Serikat, ia sangat jarang mengunjungi Indonesia.

Baca Juga: Pernah Dibully Karena Tak Lancar Berbahasa Indonesia, Cinta Laura Akui Sempat Sakit Hati hingga 20 Tahun

"Bukan penyesalan terdalam, tapi jika aku bisa mengubah sesuatu cuma sedikit aja, nggak ngerubah hidup aku ya," kata Cinta dikutip Grid.ID dari kanal YouTube Luna Maya.

"Mungkin selama aku tinggal 8 tahun di Amerika, selama tahun 2011 sampai 2019 harusnya aku menghabiskan lebih banyak waktu di Indonesia," tambahnya.

Hal tersebut sangat beralasan, pasalnya nama Cinta sendiri memang sudah dikenal di dunia hiburan Indonesia sejak dirinya berusia 13 tahun.

Baca Juga: Sempat Dipelet hingga Dapat Serangan Gaib Saat Manggung di Jogja sampai Harus Minum Air Seni sang Ibu Agar Bisa Sembuh, Dewi Perssik: Gosong Mukaku, Kakiku Kayak Ditusuk-Tusuk

"Jarang, kadang kan aku ke Indonesia hanya satu tahun sekali. Setahun dua kali. Aku berharap bisa datang lebih sering," katanya lagi.

Awalnya Cinta terjun ke dunia modeling.

Kemudian dirinya perlahan jajaki dunia akting dengan bermain sinetron.

Baca Juga: Diajak Duet Putri Wapres RI untuk Bertarung Jadi Wakil Walikota Tangsel, Raffi Ahmad Malah Diperingatkan hingga Ditolak Mentah-mentah oleh Netizen: Jangan Mas, Mereka Cuma Mau Suaranya Bukan Orangnya!

Didapuk menjadi pemeran utama dalam beberapa sinetron, Cinta merintis kariernya sejak sangat muda.

Tak hanya itu, Cinta juga merambah ke dunia tarik suara dengan lagunya 'Guardian Angel' dan 'Oh Baby', dan 'Cinta Atau Uang'.

Gadis kelahiran Jerman ini memang kesulitan beradaptasi gaya bahasa di awal masa kariernya, yang di mana juga dirinya kemudian mendapatkan perundungan.

Akan tetapi beberapa kali Cinta menegaskan bahwa pengalaman masa lalunya sering ia jadikan motivasi untuk bangkit.

(*)