Fotokita.net - Sejak Senin 13 Juli 2020 siswa kembali dalam kegiatan belajar, baik secara tatap muka di sekolah zona hijau maupun secara daring dan luring di zona merah, oranye dan kuning karena pandemi Covid-19.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah menyiapkan episode lanjutan untuk penayangan program Belajar dari Rumah (BDR) di Tahun Ajaran Baru di TVRI sebagai alternatif kegiatan pembelajaran selama masa pandemi Covid-19.
Adik mempunyai 1 buah apel, apel itu dimakan adik sampai habis. Berapa apel adik sekarang?
Itulah soal nomor empat yang ditanyakan pada Kamis (16/7/2020) untuk siswa-siswi SD kelas 1 - 3 diajak untuk menonton beberapa segmen video tentang Matematika di Sekitar Kita yang tayang pada jam 08.30 – 09.00 WIB.
Peserta Belajar dari Rumah diminta untuk menjawab soal-soal pertanyaan yang diberikan.
Kemendikbud telah merancang penyederhanaan kurikulum yang sesuai dengan konteks Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) agar berjalan lebih efektif di tahun ajaran baru 2020/2021.