Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Sebelum resmi jadi suami istri, Rey Mbayang dan Dinda Hauw mengaku bingung saat mempersiapkan film terbaru mereka yang berjudul Cinta Subuh.
Pasalnya saat itu keduanya tengah menjalani proses taaruf.
Sedangkan dalam menjalani proses taaruf, keduanya tidak boleh sering bertemu.
"Satu hari sebelum reading (baca naskah), kita ngasih tahu Falcon kalau kita lagi taaruf. Bingung juga pas reading gimana, karena kalau taaruf enggak boleh sering ketemu," ujar Dinda saat press conference film Cinta Subuh melalui zoom, Rabu (15/6/2020).
Beruntungnya dalam cerita tersebut, Dinda dan Rey tidak ada adegan bersentuhan
"Untungnya pas reading enggak ada kayak pegang-pegangan tangan, jadi masih sesuailah sama taaruf kita," kata Dinda melanjutkan.
Baca Juga: Pernikahannya Viral, Ini Tanggapan Dinda Hauw dan Rey Mbayang Soal Komentar Negatif Netizen
Diketahui keduanya dipertemukan di film Cinta Subuh.
Pertemuan mereka saling memberi kesan yang baik.
"Jadi ketemu di project Falcon dua kali, pertemuan pertama karena Falcon, kedua juga karena Falcon dan pertemuan ketiga baru aku langsung ke rumahnya minta ta'aruf," ujar Rey.