Pada keterangan foto, Mbak You nampak menyuruh netizen untuk mengecek postingannya bulan lalu mengenai artis berinisial 'H.
Ia seolah memberitahukan jika terawangannya mengenai artis inisial 'H' itu benar.
"Selamat pagi. Masih ingat terawangan mbak you, inisial H di 30 mei 2020, silahkan cek di ig ini. Semoga pagi ini kita di permudah semua urusan, amin," tulis Mbak You.
Sontak unggahan tersebut langsung dikomentari oleh netizen.
Bahkan, ada netizen yang seolah memojokkan Mbak You jika ramalannya mengenai artis inisial 'H' adalah salah.
"HH mbak bukan H (emoji)," tulis akun @chandramedhywijaya.
Tak butuh waktu lama, Mbak You langsung memberikan balasan menohok untuk netizen tersebut.
"Iya silahkan bicara apapun, anda yang maha benar. Kalau tahu disini IG penerawang juga tidak mungkin ada cari menu masakan, kalau anda bilang mbak orang kafir buat apa juga anda masuk ke IG ini. Sama dong," tegas Mbak You.
(*)