GRID.ID - Sepertinya warga Indonesia mesti bersabar lebih lama, pasalnya vaksin lokal Covid-19 diprediksi baru tersedia di tahun 2020 lagi.
Vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh Konsorsium Nasional ini diprediksi akan mulai tersedia pada 2022.
Sementara itu, vaksin yang dikembangkan bekerjasama dengan perusahaan China akan diperkirakan tersedia lebih cepat.
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Utama PT Bio Farma Honesti Basyir dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (16/7/2020).
Honesti menjelaskan, vaksin lokal Covid-19 ini dikembangkan oleh Bio Frama di bawah konsorsium nasional yang dibentuk Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Selain Bio Farma, terdapat juga Eijkman Institute, kementerian dan institusi terkait, serta perguruan tinggi.