Hal ini dikarenakan ayahanda Lesty Kejora, Endang Mulyana, yang tak kunjung memberikan restu lantaran mereka masih sangat muda.
Ayahanda Lesty berharap agar Lesty dan Rizky fokus terlebih dahulu dalam meraih mimpi dan melanjutkan pendidikannya.
Saat menghadiri pernikahan Rizki D'Academy, Lesty Kejora terlihat sumringah sehingga nampak untuk mnutupi kesedihannya.
Bahkan, Lesty Kejora sempat nangis saat berpelukan dengan ibu Rizki D'Academy.
Mengutip Nakita.ID, penyanyi bersuara merdu ini pun mengungkap isi hatinya menyaksikan sang mantan bersanding dengan perempuan lain di pelaminan.
"Ya ikut berbahagia, ikut senang, karena memang kita sekeluarga diundang,"
"Dan kebetulan sudah seperti keluarga sendiri, jadi kita datang sekeluarga," kata Lesty Kejora ketika ditemui awak media seusai kondangan.
Baru-baru ini, Lesty Kejora terang-terangan membongkar apa yang dibicarakan ibunda Rizki ketika memeluk dirinya hingga menangis.
Hal tersebut diungkapkan Lesty Kejora saat menjadi bintang tamu di Tukul One Man Show yang tayang di Kanal Youtube Indosiar, Kamis (23/7/2020).
Pada awal video, sebagai pembawa acara, Tukul Arwana nampak menanyakan kepada Lesty Kejora mengenai perbincangan ibunda Rizki ketika berada di pelaminan.