Find Us On Social Media :

Dikira Tukang Sapu, Camat di Samarinda Malah Disuruh Bersihkan Sampah, Anis Siswantini Beri Jawaban Menohok: Bapak Menyuruh Orang Lain Menyapu Sampah di Kantor Anda?

By Novia, Selasa, 28 Juli 2020 | 12:06 WIB

Anis Siswantini, Camat Samarinda Kota saat melakukan kerja bakti, pada Jumat (24/7/2020)

"Bu, Bu, sini, Bu, sapu di sini kotor (depan ruko). Dia panggil sampai tiga kali sambil melambaikan tangannya. Bapak-bapak itu panggil saya, karena saya jalan paling depan sambil pegang sapu,” terang Anis.

Baca Juga: Viral Warga Bongkar Lokasi Karantina yang Dianggap Tak Manusiawi, Camat Tambakrejo Buka Suara: Kami Tidak Bisa Fasilitas yang Sangat Mewah!

Saat itu, Anis akhirnya menghampiri dan memberikan pertanyaan menohok.

"Saya bilang ke dia. Bapak menyuruh orang lain menyapu sampah di kantor Anda? Setelah itu saya tinggalkan saja, kami menuju SMPN 2 kerja bakti,” jelas Anis.

Usai kerja bakti, Anis kemudian marah-marah kepada pria yang menyuruhnya menyapu tadi.

Baca Juga: Videonya Saat Maki Relawan yang Bantu Evakuasi Korban Banjir Viral, Camat Ciledug Akhirnya Meminta Maaf, Ngaku Tersulut Emosi Karena Kelelahan Bekerja

Menurut Anis apa yang dilakukan pria tersebut kurang etis, sekalipun hal tersebut benar-benar ditunjukkan pada tukang sapu jalan.

“Masa seorang pimpinan kantor kok begitu caranya."

"Saya tegaskan lagi, saya tidak gila hormat. Saya hanya kesal karena dia seenaknya suruh orang lain bersihkan sampah dia,” jelas Anis.

Menurut Anis, sampah-sampah tersebut seharusnya dapat diselesaikan oleh pemilik bukan menyuruh orang lain.

Baca Juga: Tangkis Anggapan Hubungan Settingan dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Kumandangkan Tanggal Cantik Pernikahannya!

Akhirnya pimpinan kantor tersebut, meminta maaf dan mengaku hanya bercanda melakukan hal tersebut.