Grid.ID – Sebelum memutuskan untuk menaruh tanaman hias untuk mempercantik rumah, sebaiknya kamu pahami tiap jenisnya.
Hindari melihat tampilannya yang cantik, karena bisa saja tanaman hias yang kamu pilih ternyata beracun.
Kisah anak yang keracunan dan hampir celaka karena tanaman hias yang ada di rumahnya ini bisa jadi pelajaran bagi para orang tua.
Dieffenbachia, atau yang biasa dikenal sebagai bunga bahagia ini sangat umum dijumpai dipekarangan rumah.
Namun, siapa sangka jika tanaman ini juga merupakan tanaman yang cukup berbahaya.
Baru-baru ini dikabarkan jika bunga bahagia menelan korban.
Diwartakan World of Buzz Kamis (20/6/2019) lalu, pengguna Facebook membagikan postingan di mana anaknya alami hal mengerikan karena tanaman ini.
Pengguna Facebook yang tidak disebutkan namanya ini mengatakan, putrinya bernama Nashwa secara tidak sengaja menggigit salah satu tanaman hias ini.
Awalnya, dia tidak begitu khawatir sampai suatu hal buruk terjadi, ternyata tanaman ini tergolong salah satu tanaman beracun.
Sialnya, pada saat itu Nashwa yang masih berusia 4 tahun sendirian sementara sang ibu masih mengurus anaknya yang lebih kecil.