Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Arief Muhammad menjadi salah satu selebritis yang tetap ikut berkurban di tengah pandemi.
Dalam Instagramnya, Arief Muhammad memamerkan beberapa ekor sapi yang akan dikurbankan.
Namun, sepertinya suami Tiara Pangestika ini masih bingung dengan pendistribusian sapi-sapi kurbannya.
Hal tersebut diungkap dalam Unggahan di Instagram @ariefmuhammad.
"Btw, gue masih belum tau nanti setelah dipotong daging-daging sapi ini mau dibagikan ke mana," tulis Arief Muhammad.
Arief lantas menawarkan daging-daging sapinya pada para followers yang membutuhkan.
Selain itu, ayah satu anak ini juga berencana untuk mendistribusikan daging-daging tersebut ke panti asuhan ataupun panti jompo.
"Mungkin followers gue ada yang butuh? Pengurus panti asuhan mungkin? Atau panti jompo? Boleh comment di bawah yaa," tulis Arief.
Lebih lanjut, Arief Muhammad menjelaskan di mana sapi-sapinya akan dipotong.
Ia juga menyarankan agar warga sekitar daerah Tangerang Selatan ikut mengambil daging-dagingnya.
Hal ini dilakuakn untuk menjaga daging agar tetap segar dan pengambilannya pun tidak ribet.
"Dipotongnya di daerah BSD. Mungkin untuk yang tinggal di sekitar Tangsel ya, biar tetap fresh dan nggak ribet ambilnya," pungkas Arief Muhammad.
Wah, bagaimana menurutmu?
(*)