Grid.ID - Keberadaan berbagai 'keajaiban dunia' memang membuat kita tercengang, tak jarang bertanya-tanya.
Bagaimana bisa hal itu ada atau bangunan itu terbentuk?
Padahal, mereka ada sejak berabad-abad lalu ketika belum bermunculan teknologi-teknologi canggih.
Baru-baru ini, Elon Musk, tokoh bisnis dunia yang merupakan pendiri Tesla Motors dan SpaceX, menghebohkan jagat twitter.
Melansir Daily Star (31/7/2020), Elon Musk telah memicu teori konspirasi kuno bahwa Piramida Besar Mesir dibangun oleh alien, bukan arsitek manusia jenius.
Pengusaha miliarder berusia 49 tahun itu membuat cuitan di twitter pada hari Jumat untuk berspekulasi tentang asal-usul dan penciptaan piramida, yang mendapat banyak respon dari pengikutnya.
Elon yang baru menyambut kelahiran seorang putra bernama Æ A-Xii itu memicu perdebatan liar dengan pandangannya.
"Alien membangun piramida obv," tulisnya.