“Beruntung saat itu anak korban yang satunya N berhasil merampas parang dari pelaku dan saat itu tetangga korban langsung datang membantu,” ujarnya.
Atas kejadian tersebut, pihak keluarga dan warga langsung mendatangi kantor polisi untuk melaporkan tindakan LA.
Tak lama setelah kejadian berlangsung, beberapa saat kemudian tersangka langsung diamankan oleh pihak berwajib.
“Kedua korban masih menjalani perawatan di rumah sakit sedangkan pelakunya sudah ditangkap,” ujarnya.
Sementara itu melansir dari Tribun Jakarta, tindak kekerasan suami terhadap istri juga terjadi di Cengkareng.
Suami berinisial RJ (23) dikabarkan melakukan tindak penganiayaan terhadap istri hanya karena masalah sepele.
Hanya karena lapar dan minta dimasukkan ikan asin, RJ akhirnya mendorong, menjebak, mencekik hingga membanting istrinya FK (36).
Ya, karena masakan yang diminta tak kunjung matang, RJ akhirnya emosi secara brutal hingga melakukan tindak kekerasan tersebut.
"Saat kejadian suami minta ikan asin dan sedang mau digoreng suami nggak sabar lalu memukul korban," kata Kapolsek Cengkareng, Kompol Khoiri.
(*)