Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Sisca Soewitomo melontarkan pernyataan mengejutkan dalam unggahan terbaru di akun Instagram miliknya.
Lewat akun Instagram pribadinya, Sisca Soewitomo menyatakan pensiun dari dunia kuliner.
Bersamaan dengan itu, Sisca Soewitomo juga mengunggah foto sedang menggantung panci di dapur.
"Sahabat-sahabatku tercinta, setelah puluhan tahun saya di dunia kuliner dan ribuan resep yang sudah saya ciptakan."
"Ini mungkin saat yang tepat untuk gantung panci," tulis Sisca dikutip Grid.ID, Rabu (5/8/2020).
Istilah 'gantung panci' yang dimaksud oleh Sisca Soewitomo yakni pensiun.
Sontak saja, unggahan perempuan berusia 71 tahun ini mengundang beragam reaksi dari netizen.
Banyak di antara netizen yang mengenang kembali acara masak-memasak yang dipandu Sisca Soewitomo.
Ada juga yang mengungkapkan kesedihan mereka karena ditinggal oleh sosok yang telah menginspirasi di dunia kuliner.
"Dari SD nonton Bu Sisca sampai sekarang, sampai sekarang ingatt sekali cara memasak capcay dari Bu Sisca. Semoga sehat selalu ya bu," komentar pemilik akun @kyokoronotomo.
"Saya penggemar ibu sejak saya masih SMP, ketika pertama kali belajar masak dan tertarik dunia kuliner. Sehat terus Bu Sisca," ujar fans berakun @noviyantidian.
"Ibuuuu inspirasiku dari TK," komentar netizen berakun @megaragilagil disertai emoji menangis.
Nama Sisca Soewitomo dikenal di jagat kuliner Indonesia sejak menjadi pembawa acara masak-masak bertajuk Aroma pada 1996.
Mengutip Kompas.com, Rabu (5/8/2020), perempuan kelahiran Surabaya, 8 April 1949 ini mengaku telah memiliki ketertarikan di dunia memasak sejak kecil.
"Saat kecil dulu, saya sering melihat sang ibu dan nenek memasak di dapur."
Dari mereka berdualah ketertarikan Sisca terhadap dunia kuliner muncul.
"Dahulu toko-toko dan restoran-restoran yang membuat kue itu belum banyak."
"Maka yang buat kue untuk sajian di rumah itu nenek saya dan ibu saya sendiri."
"Dari situ saya melihat, ikut bersama mengerjakan. Jadi saya tahu," tuturnya dalam acara Opini di Kompas TV.
Hingga kini, Sisca telah menulis sekitar 150 buku resep selama kariernya di dunia kuliner.
Ia juga telah mendapatkan berbagai penghargaan, salah satunya Ubud Food Festival Lifetime Achievement Award pada 2016 lalu.
Sampai awal tahun 2020, Sisca masih aktif di dunia kuliner lewat berbagai demo masak di acara televisi.
Ia juga sempat jadi bintang tamu di Masterchef Indonesia edisi Sabtu (7/3/2020).
(*)