Find Us On Social Media :

Kangen Isi Instagram dengan Foto Liburan? Usai Pandemi Kunjungi Destinasi Ini

By Content Marketing ADV, Jumat, 7 Agustus 2020 | 10:22 WIB

Ilustrasi Blue Mountains Katoomba Street Art

Kota kecil ini memiliki area bernama Katoomba Street Art, tempat para seniman mengekspresikan kreativitasnya. Area ini dipenuhi mural yang dapat dijadikan latar foto.

Sekembalinya kamu ke tengah kota Sydney, kunjungi juga Surry Hills. Distrik ini memiliki banyak kafe yang dapat kamu kunjungi untuk menikmati brunch ala warga Sydney. Kamu dapat mengabadikan kecantikan makanan-makanan yang dicicipi dalam lini masa Instagram-mu.

2. Perth

Perth adalah salah satu kota yang tak kalah populer sebagai destinasi wisata di Australia. Kota ini berada di Australia Barat dan di sekitarnya terdapat beberapa lokasi wisata yang instagrammable yaitu Lake Hillier dan Pelham Reserve.  

Lake Hillier dapat dicapai dengan menempuh delapan jam perjalanan darat dari Perth. Perjalanan yang cukup panjang akan terbayar dengan pemandangan indah danau ini.

Lake Hillier memiliki air berwarna pink yang berasal dari ganggang yang hidup didalamnya. Oleh sebab itu, danau dengan kedalaman 600 meter dan luas permukaan 250 meter ini dijuluki sebagai Pink Lake.

Kamu memang tidak bisa berenang atau berendam di danau ini, tetapi masih bisa berfoto dengan latar warna pink dari danau. Kamu juga bisa menunggu hingga matahari terbenam untuk melihat perubahah warna danau dari pink menjadi ungu.

Baca Juga: Kenali Tanda-tanda Hamil 30 Minggu, Bayi Sebesar Zucchini dan Ini Dia!

Jika masih ingin berfoto dengan latar warna pink seperti Lake Hillier, kunjungi ladang berisi bunga berwarna merah jambu bernama Pelham Reserve.

Pada musim semi, lereng pada ladang seluas 50 hektare ini akan menampilkan pemandangan bunga yang terhampar layaknya karpet.