Duka mendalam selama hidup bersama Ahmad Dhani nyatanya tak cuma dirasakan Maia Estianty, tetapi juga kedua orang tuanya.
Fakta ini dibongkar habis-habisan oleh ibunda Maia Estianty, Kusthini dalam berita yang dilansir Nova.ID pada 19 Agustus 2008 silam.
"Dhani sama sekali tidak menghargai Maia. Sepuluh tahun menjalani rumah tangga, Maia itu tekanan bathin. Padahal, seyogyanya suami-istri, kan, saling mendidik,” ungkap Kusthini mengutip dari Nova.ID.
Puncaknya, ketika Kusthini dituduh mengeruk harta menantunya alias matre padahal ia mengaku sama sekali belum pernah menerima kucuran rupiah dari pria yang kini jadi suami Mulan Jameela ini.
"Jadi, demi Maia, saya dan suami pun ikut menahan diri. Termasuk saat Maia berpesan, 'Bu, jangan ambil apa-apa ya, barang di sini. Nanti Ibu dikira matre.'
Duh, hati ini rasanya miris sekali. Padahal, selama bermenantukan Dhani, kami tak pernah menerima sepeser pun,” imbuhnya.
Namun, kisah tersebut kini telah menjadi masa lalu seusai Maia Estianty memutuskan untuk menikah kedua kalinya dengan pengusaha Irwan Mussry.
Bak berbalik 180 derajat dengan nasibnya dulu, Maia Estianty kini begitu dimanjakan sang suami hingga slogan ‘Semakin Tua Semakin Bahagia’ pun mengemuka di media sosialnya.
Kebahagiaan yang sama ternyata juga dirasakan oleh Harjono Sigit dan Kusthini yang baru-baru ini mengulas senyum mereka saat ketemu mantu kesayangan.
Seperti diabadikan dalam unggahan Instagram @maiaestiantyreal pada Kamis (6/8/2020) lalu.