Melansir dari Grid Hot, kekayaan Sule disebut-sebut mengalahkan Syahrini dan istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina.
Sule ditaksir memiliki kekayaan sebesar Rp 29 Miliar.
Dengan jumlah kekayaan yang sebesar itu, rupanya ia mengalahkan kekayaan istri Raffi Ahmad dan Syahrini yang biasa terlihat hidup sangat mewah.
Kekayaan Sule yang menakjubkan ini terlihat dari megahnya rumah ayah Rizky Febian ini yang seperti istana.
Baru-baru ini, Sule secara terang-terangan mengakui ciut nyali saat bertemu dengan Deddy Corbuzier.
Bahkan, ayah Rizky Febian itu sampai takut menginjakkan kaki di rumah Deddy Corbuzier.
Hal tersebut diungkapkan Sule melalui Kanal Youtube Luna Maya, Rabu (5/8/2020).
Sule mengaku merasa beruntung sekarang memiliki Kanal Youtube lantaran dirinya bisa bersilaturhami ke rumah rekan sesama artis.